BOLASPORT.COM - Real Madrid langsung memamerkan 20 gol fantastis Eden Hazard seusai sang pemain resmi hengkang dari Chelsea.
Eden Hazard resmi meninggalkan Chelsea untuk bergabung dengan Real Madrid.
Kepastian tersebut diumumkan Real Madrid melalui situs resmi klub pada Jumat (7/6/2019) waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Eden Hazard Resmi ke Real Madrid dan Kalahkan Harga Ronaldo
Eden Hazard merupakan pemain yang berprestasi.
Memulai karier profesional sebagai pesepak bola dengan memperkuat Lille dalam periode 1 Juli 2008 sampai 1 Juli 2012, Hazard sukses menjuarai Liga Prancis dan Piala Prancis pada 2011.
Selama beraksi di Prancis, Hazard juga dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Ligue 1 alias kompetisi kasta teratas Kota Mode pada 2011 dan 2012.
Performa tersebut membuat Eden Hazard dibeli oleh Chelsea.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi Euro 2020 - Hujan 5 Gol dalam Laga Faroe Vs Spanyol
Bersama The Blues, penampilan Hazard semakin menggila.
Pesepak bola kelahiran La Louviere, Belgia, 28 tahun silam ini Pemain Terbaik Liga Inggris 2015 usai membawa Chelsea menjadi kampiun Premier League.
Eden Hazard juga empat kali menerima penghargaan Pemain Terbaik Chelsea pada 2014, 2015, 2017, dan 2019.
Kehebatan Eden Hazard menular ke level tim nasional.
Baca Juga: 10 Meme Kocak Hina John Stones dan Kyle Walker yang Jadi Trending Topic
Berbalut seragam timnas Belgia, Hazard mencicipi peringkat ketiga Piala Dunia 2018 di Rusia.
Menjabat sebagai kapten, Hazard menyumbangkan tiga gol dan dua assist di sepanjang pergelaran tersebut.
Bahkan, satu gol Hazard yang menyempurnakan kemenangan 2-0 Belgia atas Inggris dalam partai perebutan peringkat ketiga Piala Dunia 2018.
Merangkum produktivitas Hazard di Lille, Chelsea, dan Belgia, Real Madrid membuat sebuah video.
Baca Juga: Pemain Termahal Ke-6 dan 7 Man City yang Mengacau Saat Inggris Vs Belanda
Dikutip BolaSport.com dari akun Twitter Real Madrid, berikut ini cuplikan 20 gol fantastis Eden Hazard di Lille (4 gol), Chelsea (14), dan Belgia (2):
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | twitter.com/realmadriden |
Komentar