BOLASPORT.COM - Toronto Raptors kian dekat dengan gelar juara NBA 2019 setelah memenangi gim keempat seri final kontra Golden State Warriors.
Berkat kemenangan dengan skor 105-92 di Oracle Arena, Oakland, California, Amerika Serikat (AS), Jumat (7/6/2019) malam waktu setempat atau Sabtu pagi WIB, Raptors kini unggul 3-1 atas Warriors.
Artinya, Kawhi Leonard dkk kini cuma butuh satu kemenangan lagi untuk menjadi juara.
Kans tersebut sangat besar mengingat gim kelima akan dimainkan di Scotiabank Arena yang menjadi markas Raptors di Kota Toronto, Kanada.
Andai hal itu benar terwujud, maka Raptors akan menjadi tim kedua setelah Cleveland Cavaliers yang berhasil mengalahkan Warriors pada seri final NBA dalam lima musim terakhir.
Jalannya pertandingan
Toronto Raptors membuka pertandingan kuarter kesatu dengan kurang baik.
Mereka sempat tertinggal 5-10 setelah pemain Warriors, Kevon Looney, mencetak poin melalui aksi alley oop layup dari assist Draymond Green.
Tembakan tripoin Kawhi Leonard kemudian mengubah kedudukan menjadi 10-13, tetapi lagi-lagi kombinasi permainan Looney dan Green mampu menjauhkan margin poin Warriors dari Raptors menjadi 7 (19-12).
Leonard masih berupaya membawa Raptors bangkit dengan mencetak empat poin beruntun.
Baca Juga: Sedang Berlangsung! Link Live Streaming Semifinal Australian Open 2019
Namun, tambahan poin dari Leonard itu hanya bisa mengubah skor menjadi 17-25.
Memasuki kuarter kedua, Raptors menggebrak tim tuan rumah melalui aksi Serge Ibaka.
Tembakan dua poin Ibaka yang menemui sasaran berhasil menipiskan selisih poin menjadi 4 (21-25).
Warriors yang tak mau kehilangan kendali permainan lalu membalas serangan Raptors melalui kerja sama apik The Splash Brother yakni Stephen Curry dan Klay Thompson.
Berawal dari umpan matang Curry, Thompson menambah dua poin untuk Warriors melalui aksi layup.
Skor pun berubah 33-27 untuk keunggulan Warriors.
Baca Juga: Jadwal Semifinal Australian Open 2019 - Jonatan Punya Peluang Revans
Tim juara bertahan semakin jauh meninggalkan perolehan poin Raptors (44-36) setelah tembakan dua poin Curry masuk.
Akan tetapi, dua tembakan bebas Kyle Lowry memastikan paruh pertama pertandingan ditutup dalam kedudukan 42-46.
Momentum kebangkitan Raptors akhirnya muncul pada awal kuarter ketiga.
Dimotori Leonard yang mencetak tripoin untuk mengubah skor menjadi 45-46, Raptors akhirnya berbalik unggul 50-49 setelah Marc Gasol mencetak dua poin dari assist Leonard.
Warriors masih bisa melepaskan diri dari tekanan Raptors melalui aksi dunk Andre Iguodala.
Berkat aksi tersebut, Warriors kembali memimpin perolehan skor 53-50.
Baca Juga: Hasil Final NBA 2019 - Curry Trengginas, namun Raptors yang Menang
Duel Raptors dan Warriors berjalan sengit setelah Pascal Siakam mencetak dua poin dan menyamakan skor menjadi 55-55.
Setelah itu, kedua tim bergantian mencetak poin untuk berada dalam posisi unggul.
Raptors kembali berada di atas angin setelah tembakan tripoin Ibaka dari assist Lowry masuk dan mengubah skor menjadi 64-61.
Keunggulan ini terus dijaga tim tamu hingga kuarter ketiga berakhir dalam kedudukan 79-67.
Pada awal kuarter keempat, Raptors menambah keunggulan menjadi 82-67 setelah tembakan tripoin Fred VanVleet dari assist Ibaka menemui sasaran.
Namun, aksi VanVleet pada 12 menit terakhir tidak berlangsung lama lantaran mendapat cedera di area mata kanan seusai kena sikut yang tidak disengaja oleh pemain Warriors, Shaun Livingston.
Baca Juga: Final NBA 2019 - Ditonton Barack Obama, Warriors Menangi Gim Kedua
Meski begitu, permainan Raptors tetap seimbang.
Mereka bahkan unggul 88-72 setelah tembakan tripoin Leonard dari assist Lowry masuk.
Warriors yang masih berjuang memenangi laga berhasil menipiskan jarak melalui aksi alley oop layup Looney setelah menerima assist Green.
Melalui aksi tersebut, skor berubah menjadi 76-88 dan pelatih kepala Raptors, Nick Nurse, meminta time-out.
Strategi Nurse ini membuahkan hasil.
Raptors berhasil meredam momentum kebangkitan Warriors dan bahkan kian unggul 93-79 setelah Ibaka mencetak poin melalui aksi dunk dari assist Lowry.
Baca Juga: Hasil Final NBA 2019 - Jinakkan Raptors, Warriors Samakan Kedudukan
Keunggulan Raptors makin bertambah ketika tembakan dua poin Pascal Siakam masuk dan mengubah skor menjadi 101-89.
Warriors yang tak lagi punya jawaban untuk tantangan Raptors pada akhirnya hanya bisa "melayani" permainan tim lawan.
Pada akhir pertandingan, Raptors menang dengan margin 13 poin.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | ESPN |
Komentar