BOLASPORT.COM - Manchester United siapkan tawaran pada dua target lain di posisi bek kanan, menyusul penolakan tawaran untuk bek Crystal Palace, Aaron Wan-Bissaka.
Crystal Palace dikabarkan telah menolak tawaran sebesar 40 juta pounds (sekitar 470 miliar rupiah) dari Manchester United untuk bek muda Aaron Wan-Bissaka.
The Eagles, julukan Palace, meminta harga tak kurang dari 60 juta pounds (sekitar 1 triliun rupiah) untuk pemain jebolan akademinya tersebut.
Dilansir BolaSport.com dari Express, salah satu jurnalis Sky Sports, Kaveh Solhekol, menyebutkan soal proses transfer Wan-Bissaka dalam akun media sosial Twitter pribadinya.
Baca Juga: Berita Transfer - Jebolan Akademi Real Madrid Masuk Radar Inter Milan
Dalam kicauannya, Solhekol menyebutkan dua nama lain yang dikabarkan bakal jadi opsi Man United mengisi posisi bek kanan.
Dua nama tersebut adalah bek kanan Tottenham Hotspur, Kieran Trippier, dan bek Paris Saint-Germain, Thomas Meunier.
Nama pertama memang diisukan bakal hengkang dari Spurs pada musim panas 2019, dengan Napoli sebagai salah satu peminat utama.
Baca Juga: Hasil Balapan F1 GP Kanada 2019 - Vettel Finis Pertama, Hamilton Jadi Juara
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | express, Sky Sports |
Komentar