BOLASPORT.COM – Timnas Malaysia menang agregat 12-2 atas timnas Timor Leste untuk melaju ke fase lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022/Piala Asia 2023.
Selasa (11/6/2019) malam, timnas Malaysia menang atas tuan rumah Timor Leste dengan skor 5-1 pada leg kedua babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2022/Piala Asia 2023.
Meski bertindak sebagai tuan rumah, sejatinya Timor Leste adalah tamu karena menjamu skuat Harimau Malaya di Kuala Lumpur.
Baca Juga: Lama Menderita Cedera Parah, Pesepak Bola Malaysia Ini Dapat Keajaiban
Tanpa arena representatif di Timor Leste, dua leg laga kedua negara berlangsung di Stadion Nasional Bukit Jalil.
Pada pertemuan pertama, Malaysia jadi tuan rumah menang 7-1, Jumat (7/6/2019) malam.
Baca Juga: Striker yang Bersinar di Indonesia Cetak Gol, Korea Hampir Kalah
Kini, mereka menang pada partai kedua tetapi jumlah gol skuat Harimau Malaya defisit.
Baca Juga: Memulai Berjuang ke Piala Dunia 2022, Timnas Malaysia Pesta Gol
Pada laga terbaru ini, penyerang Shahrel Fikri Fauzi memborong dua gol pertama Malaysia.
Pemakai nomor punggung 10 pada laga ini membobol gawang Timor Leste pada menit ke-11 dan 17'.
Pemain naturalisasi Malaysia, Mohamadou Sumareh mencetak gol pada menit ke-37.
Baca Juga: Pemain Klub Jerman asal Jepang Kunjungi Kamp Pengungsi Muslim Rohingya
Babak pertama pun ditutup dengan keunggulan tim tamu 3-0.
Memasuki 10 menit selepas jeda, Akhyar Rashid ikut membobol gawang tuan rumah.
Anak asuh Tan Cheng Hoe pun unggul empat gol.
Baca Juga: Eks Pemain PSPS Riau Resmi Melatih Salah Satu Klub Elite Liga Thailand
Pada menit ke-64, Shahrel Fikri Fauzi melengkapi dua golnya pada babak pertama dengan mencetak hat-trick.
Saat unggul lima gol, Malaysia kecolongan pada menit ke-72.
Bintang lini depan timnas Timor Leste, Rufino Gama sukses membobol gawang Malaysia.
Baca Juga: King’s Cup 2019 – Kalah Lagi, Timnas Thailand Akhirnya Jadi Juru Kunci
Kemenangan ini membuat Malaysia melaju ke babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022/Piala Asia 2023.
Skuat Harimau Malaya memulai perjuangan sejak fase awal karena persoalan posisi ranking FIFA mereka.
Namun, timnas Malaysia menyakinkan sukses melaju dan masih ada di trek ke dua ajang penting sekaligus bergengsi ini.
Baca Juga: Mantan Trio Barcelona di Jepang Bakal Dilatih Eks Bintang Bayern Muenchen
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | facebook.com/FAMalaysiaOfficial |
Komentar