Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Sikap Persija Seusai Dengar Ramdani Lestaluhu Absen Tiga Bulan

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 12 Juni 2019 | 20:45 WIB
Aksi gelandang Persija, Ramdani Lestaluhu, pada laga kontra PSIS Semarang di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (26/5/2019).
TWITTER PERSIJA
Aksi gelandang Persija, Ramdani Lestaluhu, pada laga kontra PSIS Semarang di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (26/5/2019).

BOLASPORT.COM - Manajer Persija Jakarta, Ardhi Tjahjoko mengatakan pihaknya sudah mengetahui cedera yang dialami Ramdani Lestaluhu saat membela timnas Indonesia.

Ramdani Lestaluhu mengalami cedera patah tulang bahu kiri ketika membela timnas Indonesia melawan Yordania dalam laga FIFA Matchday.

Laga ini dimenangkan tuan rumah dengan skor 4-1 di Stadion King Abdullah II, Amman, Selasa (11/6/2019).

Baca Juga: Pulang dari Timnas Indonesia, Ramdani Lestaluhu Bakal Absen Tiga Bulan

Cedera itu didapatkan Ramdani Lestaluhu ketika terjatuh seusai berduel udara dengan salah satu pemain Yordania.

Saat terjatuh, badan pemain asal Tulehu itu tertimpa oleh pemain Yordania dan langsung menyebabkan bahu kirinya patah.

Baca Juga: Runner-up Piala Dunia 2018 Dikalahkan Timnas asal Afrika di Markasnya

PSSI langsung mengambil sikap dengan membawa Ramdani Lestaluhu ke salah satu rumah sakit di Yordania.

Nanti sesampainya di Jakarta pada Kamis (13/6/2019), cedera Ramdani Lestaluhu akan ditangani oleh Persija Jakarta.

Ramdani langsung dilakukan operasi pada salah satu rumah sakit di kawasan Tangerang.

Baca Juga: Runner-up Piala Dunia 2018 Dikalahkan Timnas asal Afrika di Markasnya

"Dalam hal ini, kami kan sudah melepas pemain Persija Jakarta ke timnas Indonesia, PSSI juga sudah memberi tanggung jawab," kata Ardhi Tjahjoko saat ditemui awak media termasuk BolaSport.com.

"Namun karena Ramdani Lestaluhu itu pemain Persija, kami sudah koordinasi dengan dokter tim. Jadi nanti kami yang tangani cederanya," ucapnya di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur, Rabu (12/6/2019).

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022 – Menang, Timnas Brunei Gagal Melaju

Ramdani Lestaluhu bukan pemain pertama Persija Jakarta yang merasakan cedera ketika membela timnas Indonesia.

Sebelumnya ada nama Andritany Ardhiyasa dan Rezaldi Hehanussa yang sempat cedera dan harus absen membela Persija Jakarta pada musim lalu.

Baca Juga: Praveen/Melati Puncaki Klasemen Sementara Peringkat Race to Tokyo 2020

Cedera yang dialami Ramdani Lestaluhu dinilai cukup parah.

Sebab, eks pemain Sriwijaya FC itu harus istirahat selama tiga sampai empat bulan ke depan.

"Kalau dibilang trauma, saya rasa sih tidak," ujar Ardhi Tjahjoko.

"Saya selalu bilang ke pemain, kalian kan inginnya bisa membela timnas Indonesia, jadi tidak ada rasa trauma atau apalah itu."

Baca Juga: Kondisi Pemain Persis Solo Tak Ideal Jelang Bergulirnya Liga 2 2019

"Respons pelatih juga tidak ada masalah karena itu risiko," ucap pria asal Madiun, Jawa Timur, tersebut.

Cedera Ramdani Lestaluhu membuat Persija Jakarta kini menyisakan tiga pemainnya di timnas Indonesia.

Para pemain itu antara lain kiper Andritany Ardhiyasa, Novri Setiawan, dan Riko Simanjuntak.

Baca Juga: Sebelum Lawan timnas Indonesia, Vanuatu Tak Bisa Menang Lawan 9 Pemain

Ketiga pemain tersebut masih membela tim asuhan Simon McMenemy itu ketika melakoni laga uji coba melawan Vanuatu.

Laga ini akan terlaksana di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (15/6/2019). 

Baca Juga: Cristianinho, Cristiano Ronaldo Jr yang Kini Mulai Dilirik Klub Eropa

"Mereka ini pemain profesional jadi buat saya pesannya ya kan mereka sudah tahu mana yang bahaya mana yang tidak," ucap Ardhi.

"Tetapi namanya pemain bola, ya mau gimana lagi," ucapnya menutup obrolan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Mascherano Jadi Pelatih Inter Miami, Siap-Siap Lionel Messi dkk Minim Prestasi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136