BOLASPORT.COM - Pemain sayap anyar Real Madrid, Eden Hazard, tidak mempermasalahkan soal posisi bermain dengan klub barunya saat ini.
Kehadiran Eden Hazard membuat Real Madrid memiliki opsi beragam di lini serang mereka.
Hazard pun terbuka dengan setiap pilihan yang akan diambil oleh pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, nantinya.
"Saya selalu senang bermain di sisi kiri atau sebagai nomor 10 tetapi keputusan ini bukan saya yang ambil," kata Hazard seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
Baca Juga: Hazard Akui Zidane Jadi Faktor Terbesar Ia Pergi ke Real Madrid
"Saat Anda bermain untuk Real Madrid, tidak ada seorang bintang saja dan sebagai pemain baru, saya hanya berusaha memberikan yang terbaik," ujar Hazard menambahkan.
Hazard menegaskan bahwa untuk masa-masa awal di Real Madrid, ia ingin lebih menikmati kesempatan yang ada terlebih dahulu.
Setelah itu, Hazard ingin ikut menjadi bagian Real Madrid dalam memenangi berbagai laga serta trofi.
Baca Juga: Gabung Real Madrid, Eden Hazard Enggan Prioritaskan Ballon d'Or
Hazard berhasrat untuk membuat Real Madrid meraih catatan sejarah yang baru.
Real Madrid memang hanya memenangi satu trofi pada musim 2018-2019, yaitu gelar Piala Dunia Antarklub.
Hal ini memicu klub untuk berbenah dengan mendatangkan sejumlah pemain seperti Hazard, Luka Jovic, Ferland Mendy, Rodrygo, dan Eder Militao.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar