BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memiliki cara jitu untuk memulihkan kondisi pemain jelang melawan Tira-Persikabo di Liga 1 2019.
Robert Rene Alberts telah menyusun taktik untuk menyambut laga Persib Bandung kontra Tira-Persikabo dalam lanjutan Liga 1 2019.
Satu langkah positif dilakukan Robert Rene Alberts dalam sesi latihan Persib Bandung setelah libur Lebaran.
Pelatih asal Belanda itu berupaya memunculkan kembali atmosfer kompetisi kepada pemain Persib.
Baca Juga: Bojan Malisic Sebut Persib Kian Kompak Jelang Lanjutan Liga 1 2019
Robert menampilkan semua pemain Maung Bandung saat laga uji coba melawan Blitar United alias Persib B pada 13 Juni 2019.
"Pada pertandingan ini semuanya bermain, kurang lebih 20 menit untuk setiap pemain," kata Robert dikutip BolaSport.com dari situs resmi Persib.
Eks juru latih PSM Makassar itu berharap cara ini bisa mengembalikan gairah bertanding bagi semua pemain Maung Bandung.
"Ini adalah yang saya inginkan, untuk mengembalikan suasana kompetisi jelang laga melawan Tira-Persikabo," ujar Robert menambahkan.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | persib.co.id |
Komentar