Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil FP2 MotoGP Catalunya 2019 - Quartararo Tercepat, Rossi Perbaiki Posisi

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 14 Juni 2019 | 20:20 WIB
Dua pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli (kiri) dan Fabio Quartararo (kanan) usai melakoni babak kualifikasi MotoGP Spanyol 2019, Sabtu (5/5/2019).
DOK. MOTOGP
Dua pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli (kiri) dan Fabio Quartararo (kanan) usai melakoni babak kualifikasi MotoGP Spanyol 2019, Sabtu (5/5/2019).

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, tampil sebagai yang tercepat pada latihan bebas kedua (free practice 2/FP2) MotoGP Catalunya di Circuit de Barcelona-Catalunya, Jumat (14/6/2019).

Posisi itu didapat Fabio Quartararo setelah mencatat waktu putaran 1 menit 40,079 detik.

Pada sesi latihan bebas sebelumnya, Marc Marquez (Repsol Honda), menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 40,692 detik.

Namun, posisi Marquez tersebut melorot ke urutan 17 setelah cuma bisa membukukan waktu lap 1 menit 40,963 detik pada FP2.

Sementara itu, Valentino Rossi berhasil memperbaiki posisi setelah mencatat waktu putaran 1 menit 40,520 detik.

Posisi tersebut naik dua setrip dari sesi sebelumnya.

Sesi FP2 diawali dengan insiden crash yang menimpa pembalap Suzuki, Alex Rins, lantaran melebar di tikungan 4.

Namun, Rins bisa melanjutkan sesi latihan karena tak ada cedera serius.

Sementara itu, Marquez sempat melaju cepat dan menjauh dari dua pesaing terdekatnya saat itu, Johann Zarco (KTM) dan Joan Mir (Suzuki). 

Akan tetapi, Jack Miller (Pramac Ducati) justru tampil mengungguli para pesaingnya.

Dia meninggalkan dua pembalap pabrikan Ducati, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci, dengan catatan waktu putaran 1 menit 40,9 detik. 

Baca Juga: Resmi Jadi Pemain Real Madrid, Hazard Ingin Main Bareng Duo Prancis

Namun, Dovizioso tidak mau menyerah begitu saja.

Dia memberi perlawanan terhadap Miller dan berbalik unggul 0,011 detik. 

Rins yang sempat terjatuh kemudian menajamkan catatan waktu putarannya usai menyalip catatan waktu putaran Miller dengan selisih 0,221 detik. 

Sesi latihan berlangsung semakin ketat.

Pembalap Petronas SRT, Franco Morbidelli, menyalip Rins sebagai pembalap tercepat, tetapi situasi itu tidak berlangsung lama.

Dovizioso menggeser Morbidelli untuk mengambil alih pimpinan. 

Lagi-lagi, hal itu tak bertahan lama.

Fabio Quartararo, rekan setim Morbidelli, mengambil alih posisi Dovizioso dan menjaganya hingga akhir sesi latihan.

Berikut klasemen hasil latihan bebas kedua MotoGP Catalunya 2019.

POS - RIDER - NAT - TEAM - TIME/DIFF - LAP MAX
1. Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)* 1'40.079s 19/19 329k
2. Andrea Dovizioso ITA Mission Winnow Ducati (GP19) +0.281s 16/18 340k
3. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +0.302s 20/21 335k
4. Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16) +0.314s 19/20 339k
5. Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP18)* +0.392s 16/18 336k
6. Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.438s 19/19 331k
7. Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.441s 21/21 331k
8. Danilo Petrucci ITA Mission Winnow Ducati (GP19) +0.520s 15/17 340k
9. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) +0.623s 18/19 340k
10. Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.648s 10/17 334k
11. Karel Abraham CZE Reale Avintia Ducati (GP18) +0.648s 16/17 340k
12. Johann Zarco FRA Red Bull KTM Factory (RC16) +0.692s 15/15 335k
13. Jorge Lorenzo SPA Repsol Honda (RC213V) +0.737s 18/18 337k
14. Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.768s 18/18 335k
15. Aleix Espargaro SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +0.799s 18/18 334k
16. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP19) +0.869s 5/19 339k
17. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +0.884s 14/15 342k
18. Tito Rabat SPA Reale Avintia Ducati (GP18) +0.928s 18/18 337k
19. Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)* +0.991s 9/19 338k
20. Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)* +1.252s 18/19 336k
21. Andrea Iannone ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +1.445s 17/17 334k
22. Hafizh Syahrin MAL Red Bull KTM Tech3 (RC16) +1.448s 18/18 333k
23. Sylvain Guintoli FRA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +1.908s 14/17 335k
24. Bradley Smith GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +2.077s 11/18 337k

*Pembalap musim pertama alias rookie

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Liga Voli Korea - Megawati Dkk Wajib Menang, Red Sparks Diadang Rival Terlemah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136