Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Untuk Suksesor Fernandinho, Manchester City Bisa Jebol Rekor Transfer

By Ahmad Tsalis - Rabu, 19 Juni 2019 | 05:12 WIB
Gelandang Atletico Madrid, Rodri.
TWITTER.COM/BAYERNSTRIKES
Gelandang Atletico Madrid, Rodri.

BOLASPORT.COM - Manchester City siap menebus gelandang Atletico Madrid, Rodri, dengan nominal fantastis pada bursa transfer musim panas 2019.

Manchester City belum juga mendapatkan satu nama pengganti Fernandinho (34 tahun) di posisi gelandang jangkar.

Pasalnya, Manchester City kecolongan ketika mengincar Jorginho yang justru mendarat ke Chelsea pada musim panas 2018.

Masih dengan ambisi yang sama, kini Manchester City mengalihkan bidikan ke gelandang milik Atletico Madrid, Rodri, menurut laporan BBC yang dikutip BolaSport.com.

Baca Juga: Man City Gelontorkan Uang Triliunan Lagi untuk Pemain Idaman Guardiola

Seakan tak ingin kembali kecolongan, The Citizens dilaporkan siap menyodorkan duit berlimpah agar Los Rojiblancos menyerahkan Rodri kepada mereka.

Klausul pelepasan pemuda 22 tahun tersebut ada di angka 62,6 juta pounds (sekitar Rp1,12 triliun) dengan sisa kontrak bareng Atletico yang masih sampai Juni 2023.

Maka dari itu, jika membayar sesuai dengan klausul pelepasan, Man City akan memecahkan rekor transfer guna memboyong Rodri.

Rekor transfer The Citizens untuk sementara dipegang oleh Riyad Mahrez yang berbanderol 60 juta pounds (sekitar 1 triliun rupiah) ketika didatangkan dari Leicester City setahun lalu.

Baca Juga: Balasan Napoli ke Juventus, Datangkan Partner Idaman Cristiano Ronaldo 

Meski begitu, Man City juga harus menghadapi tantangan mengingat Bayern Muenchen juga berminat dengan Rodri.

Pemain bernama panjang Rodrigo Hernandez Cascante ini sejatinya baru satu musim membela Atletico.

Namun, permainannya langsung menyihir klub-klub top Eropa untuk tak melewatkan kesempatan merekrut pemuda berpostur 191 sentimeter asal Spanyol ini.

Sepanjang musim 2018-2019, Rodri tercatat memiliki rerata 2,6 tekel sukses, 1,2 intersep, 1,8 sapuan, 0,3 blok, dan 0,9 dribel berhasil, lewat 51 penampilan di berbagai ajang!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Permintaan maaf Jorge Lorenzo dianggap sia-sia oleh Andrea Dovizioso. . #jorgelorenzo #andreadovizioso #motogp #motogp2019

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : bbc.com, transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Final China Masters 2024 - Kegilaan An Se-young Tuntas dengan Teriakan Juara, Underdog Tuan Rumah Merana

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X