BOLASPORT.COM - Timnas futsal U-20 Indonesia kurang mendapatkan dukungan dari penonton selama tampil di ajang Piala Asia Futsal U-20 2019.
Timnas futsal U-20 Indonesia sukses mengukir sejarah dengan menembus babak semifinal Piala Asia Futsal U-20 2019.
Ini menjadi kali pertama bagi Indonesia mampu lolos ke semifinal sejak perhelatan perdana Piala Asia Futsal U-20 pada 2017.
Indonesia berada di atas angin setelah meraih tiga kemenangan beruntun sejak fase grup.
Skuat besutan Kensuke Takahashi menumbangkan Taiwan dengan skor 6-3 pada laga pertama Grup D Piala Asia Futsal U-20 2019.
Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala Asia Futsal U-20 2019, Indonesia Vs Afghanistan
Pada laga kedua, giliran Irak yang menjadi korban kehebatan Indonesia dengan skor akhir 1-2.
Indonesia bahkan nyaris menang telak atas Vietnam pada babak perempat final Piala Asia U-20 2019.
Ramadhan Zidani dkk sempat unggul lima angka sebelum akhirnya Vietnam mampu mencetak gol di penghujung laga hingga skor berakhir 7-5.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | The-AFC.com |
Komentar