Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Awas, Lionel Messi! Diego Maradona Juga Pernah Tersingkir di Fase Grup Copa America

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 21 Juni 2019 | 08:15 WIB
Ekspresi kapten timnas Argentina, Lionel Messi.
TWITTER.COM/2010MISTERCHIP
Ekspresi kapten timnas Argentina, Lionel Messi.

BOLASPORT.COM - "Sungguh gila bila kami tak dapat lolos dari fase grup ketika secara umum ada tiga tim yang bisa lolos dari babak ini. Tidak ada keraguan bahwa kami bisa melakukannya."

Kata-kata tersebut diucapkan oleh megabintang timnas Argentina, Lionel Messi, setelah laga Copa America 2019 melawan Paraguay.

Dalam laga kedua Argentina di Grup B Copa America 2019, Rabu (19/6/2019) di Belo Horizonte, Lionel Messi dkk. hanya bermain imbang 1-1 melawan Paraguay.

Argentina kini berada di dasar klasemen Grup B dengan baru meraih 1 poin dalam dua pertandingan.

Pada pertandingan pertama, 15 Juni 2019, Argentina secara mengejutkan kalah 0-2 dari Kolombia.

Kini tim asuhan Lionel Scaloni berada dalam ancaman serius gagal lolos dari fase grup Copa America 2019.

Tinggal satu tiket lagi ke babak perempat final yang tersisa dari Grup A setelah Kolombia sudah memastikan diri lolos.

Satu tiket itu diperebutkan Paraguay (2 poin), Qatar (1), dan Argentina (1) pada pertandingan terakhir, 23 Juni mendatang.

Kemenangan atas Qatar di pertandingan terakhir pun mungkin belum cukup membawa Argentina lolos ke babak perempat final.

Baca Juga: Hasil Copa America 2019 - Tuah Lionel Messi, Argentina Jaga Asa ke 8 Besar

Baca Juga: VIDEO - Gol Tendangan Keras Messi Buat Bola Masuk dan Langsung Keluar Gawang

Dengan komentarnya, Messi menunjukkan optimisme bahwa Argentina hampir mustahil akan gagal lolos ke babak 8 besar.

Akan tetapi, fakta sejarah memperlihatkan bahwa pemain sekelas Diego Maradona pun pernah gagal lolos dari fase grup Copa America.

Timnas Argentina memang sangat jarang terhenti langkahnya di fase grup Copa America.

Dari 41 kali partisipasi di Copa America, Argentina hanya 3 kali tersingkir di fase grup. Kejadiannya adalah pada edisi 1975, 1979, dan 1983.

Copa America 1979 merupakan turnamen di mana Argentina diperkuat oleh Diego Maradona.

Ketika itu Diego Maradona masih berusia 18 tahun, tetapi sudah menjadi bintang.

Pada tahun yang sama, Maradona dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Piala Dunia U-20.

Di Copa America 1979, Argentina hanya menjadi juru kunci Grup B setelah cuma mengoleksi 3 poin dalam 4 pertandingan.

Argentina kalah 1-2 dari Bolivia dan Brasil di kandang serta menang 3-0 atas Bolivia dan ditahan Brasil 2-2 di kandang sendiri.

Selama ini Lionel Messi selalu diperbandingkan dengan Diego Maradona.

Menjadi sejajar dengan Maradona adalah sesuatu yang luar biasa bagi semua pemain Argentina, termasuk Messi. Tetapi, tentu saja tidak untuk yang satu ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Media Italia Puji Setinggi Langit Jay Idzes meski Venezia Keok, Disebut yang Terbaik di Lapangan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136