BOLASPORT.COM - Timnas Jepang melaju ke final Piala Asia Futsal U-20 2019, sedangkan timnas Indonesia bertemu juara bertahan, Iran, pada duel perebutan tempat ketiga.
Komposisi untuk partai final dan perebutan tempat ketiga Piala Asia Futsal U-20 2019 telah diketahui pada Kamis (20/6/2019) malam WIB.
Slot untuk laga puncak telah diisi oleh timnas Jepang dan Afghanistan yang akan bersaing memperebutkan trofi pada Sabtu (22/6/2019) di Shahid Poursharifi Arena, Tabriz.
Sementara itu, timnas futsal Indonesia akan menghadapi Iran pada duel perebutan tempat ketiga.
Baca Juga: Kalah dari Afghanistan, Indonesia Gagal Lolos ke Final Piala Asia Futsal U-20 2019
Pertandingan antara Indonesia kontra tuan rumah yang juga kampiun edisi 2017 itu digelar pada hari dan tempat yang sama sebelum final dipentaskan.
Kepastian komposisi tersebut diperoleh setelah timnas futsal U-20 Jepang mengandaskan Iran 8-4 pada duel semifinal terakhir, Kamis (20/6/2019).
Pertandingan sengit itu harus melalui babak ekstra setelah kedua tim bermain sama kuat 4-4 di waktu normal.
Eksekusi penalti awak Jepang, Takehiro Motoishi, pada 40 detik terakhir laga melahirkan gol dramatis yang membuat pertandingan mesti dilanjutkan ke babak tambahan waktu.
Baca Juga: Indonesia Paling Bagus Se- ASEAN pada Piala Asia Futsal U-20 2019
FT: IRN ???????? 4 - 8 ???????? JPN
Japan stun the defending champions Iran and seal their place in the #AFCFutsal2019 final! pic.twitter.com/MVLBq5J5pH
— AFC (@theafcdotcom) June 20, 2019
Pada masa extra time inilah Jepang bangkit untuk memberondong Iran dengan tambahan empat gol melalui kekuatan mereka mengeksploitasi set-piece.
Keunggulan 8-4 membawa Jepang ke partai puncak untuk menghadapi Afghanistan, yang lebih dulu memesan tempat di final usai mengandaskan Indonesia 4-3 beberapa jam sebelumnya.
Otomatis, timnas futsal U-20 Indonesia pun bakal menantang Iran.
Baca Juga: Komitmen Besar Modal Indonesia Buat Rekor di Piala Asia Futsal U-20
Bagi Muhammad Sanjaya cs, kesuksesan mencapai duel perebutan tempat ketiga merupakan peningkatan setelah finis di perempat final Piala Asia Futsal U-20 2017.
Ketika itu, timnas futsal U-20 Indonesia gugur di tangan Thailand dengan skor 2-4.
Berikut hasil lengkap semifinal dan jadwal Piala Asia Futsal U-20 2019
Semifinal (20/6/2019)
Afghanistan 4-3 Indonesia (Mousavi 8', 43', Zada 29', Yousufi 45'; Xavier 22', Agung 30', Sanjaya 50')
Iran 4-8 Jepang (Yousef 10', Sarbaz 17', Dehghan 24', 30'; Hashimoto 4', Otsuka 18', Osawa 23', Motoishi 40'-pen., Iguchi 43', Yamada 46', Hatakeyama 47', Kimura 49')
Final (22/6/2019)
Jepang vs Afghanistan
Perebutan tempat ketiga (22/6/2019)
Iran vs Indonesia
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | The-AFC.com |
Komentar