BOLASPORT.COM - Kalteng Putra bertekad menghentikan catatan kemenangan milik Bali United pada empat laga terakhir kompetisi Liga 1 2019.
Kalteng Putra akan menjamu Bali United pada laga tunda pekan keempat Liga 1 2019.
Duel Kalteng Putra kontra Bali United digelar di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul, Rabu (26/6/2019), mulai pukul 15.30 WIB.
Baca Juga: Kalah pada Drama Lima Gol, Juara Bertahan Liga Champions Asia Melaju
Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira tak merasa takut dengan kekuatan mentereng milik Bali United.
Seperti diketahui, skuat Serdadu Tridatu saat ini memuncaki tangga klasemen Liga 1 2019 dengan mengoleksi 12 poin.
Baca Juga: Recovery Singkat, Teco Sebut Bali United Siap Hadapi Kalteng Putra
Bali United berhasil meraih empat kemenangan kandang secara beruntun di Liga 1 2019.
Baca Juga: Eks Striker Persib Rasakan Kekalahan Terburuk Pertama di Liga Spanyol
Hal ini justru menantang Gomes untuk menghentikan catatan impresif tim besutan Stefano Cugurra tersebut.
"Kami harus tampil dengan maksimal dan bisa memenangi pertandingan besok," kata Gomes dikutip BolaSport.com dari Antara News.
Baca Juga: Demi ASEAN Jadi Host Piala Dunia 2034, Ini yang Dilakukan AFF
Ia berharap minimnya dukungan suporter di Bantul tak mengurangi semangat juang I Gede Sukadana dkk.
"Pertandingan di sini memang tidak ada suporter. Saya berharap tak ada masalah lagi," ujarnya menambahkan.
Baca Juga: Kalteng Putra Vs Bali United - Teco Siap Adu Taktik dengan Gomes de Oliveira
Baca Juga: Lawan Persib, Bhayangkara FC Resmi Terima Kenyataan Laga yang Ditukar
Pelatih asal Brasil itu menyatakan bahwa timnya tak memiliki beban dan hampir semua siap untuk dimainkan.
"Pemain dalam kondisi fit dan semangat untuk bertanding. Tidak ada beban untuk pemain, mereka harus main seperti biasa, kompak dan lalukan yang terbaik," tutur Gomes mengakhiri.
Baca Juga: Resmi, Eks Pemain Mitra Kukar Jadi Rekrutan Pertama Klub Australia Ini
Sebagai tim promosi, performa Kalteng Putra pada empat laga awal Liga 1 2019 bisa dibilang cukup gemilang.
Skuat besutan Gomes de Oliveira menempati peringkat kelima klasemen dengan koleksi tujuh poin dari dua kemenangan, satu kali imbang, dan sekali kalah.
Baca Juga: Hasil Lengkap Pekan Pertama Liga 2 2019 – Empat Tim Bungkam Tuan Rumah
Bali United patut mewaspadai pergerakan beberapa pilar penting Kalteng Putra seperti Diogo Campos, Ferinando Pahabol, dan eks pemain Bali United, I Gede Sukadana.
Pertandingan Kalteng Putra melawan Bali United disiarkan langsung oleh Indosiar pada pukul 15.30 WIB.
Baca Juga: Kecelakaan Sepeda Motor, Striker Muda asal Brasil Ini Meninggal Dunia
View this post on Instagram
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar