Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sama dengan Lorenzo, Crutchlow Sebut Motor Honda Sulit Dikendarai

By Agung Kurniawan - Rabu, 26 Juni 2019 | 07:55 WIB
Aksi pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow saat mentas pada seri MotoGP Catalunya 2019, Minggu (16/6/2019)
twitter.com/LCRHondaTeam
Aksi pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow saat mentas pada seri MotoGP Catalunya 2019, Minggu (16/6/2019)

BOLASPORT.COM - Pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow, turut berkomentar soal kinerja motor Honda RC 213V pada musim ini.

Cal Crutchlow rupanya sependapat dengan Jorge Lorenzo yang sebelumnya mengatakan motor Honda sangat sulit dikendarai.

Crutchlow menilai karakter motor RC 213V lebih sesuai dengan gaya balap rider "utama" Honda di MotoGP, Marc Marquez.

Hal tersebut dapat dibuktikan dengan penampilan dominan The Baby Alien pada awal musim MotoGP 2019.

Dari tujuh balapan yang telah dilakoni, Marc Marquez tercatat mampu meraih empat kemenangan dan dua kali finis runner up.

Marquez baru sekali gagal meraih poin pada musim ini tepatnya saat mentas di Sirkuit Americas.

Pada sisi lain, Jorge Lorenzo yang mengendarai motor berspesifikasi sama dengan Marc Marquez justru selalu meraih hasil minor.

Pembalap berjulukan X-Fuera itu terlihat sangat kesulitan bahkan hanya untuk sekadar bisa finis di posisi 10 besar.

Baca Juga: Jose Mourinho Jaga Jarak, Newcastle Bakal Kontak Empat Kandidat Lain

Tak pelak kondisi tersebut membuat Lorenzo mengatakan jika tunggangannya pada musim ini sangat sulit dikendarai.

Cal Crutchlow yang mengendarai motor Honda di tim satelit pun sependapat dengan Jorge Lorenzo.

Crutchlow menilai timnya mengetahui kendala yang dia dan Lorenzo alami, tetapi pabrikan asal Jepang itu selalu bertindak lambat dalam menawarkan solusi.

"Motornya sulit dikendarai. Dan seperti biasanya, Anda hanya perlu menyaksikannya di televisi," ucap Cal Crutchlow dilansir BolaSport.com dari tuttomotoriweb.

Baca Juga: Terkatung-Katung Usai Diputus PSG, Buffon Balik ke Pelukan Juventus

"Honda sangat tahu dengan masalah itu. Namun mereka tidak akan memperbaiki kendala itu dalam waktu yang singkat," imbuh pembalap berusia 33 tahun.

Lebih jauh lagi Crutchlow mengakui jika dia bermasalah dengan bagian depan motor dan kecepatan yang dirasa kurang mumpuni saat melintas di tikungan.

"Kami selalu berusaha memperbaiki bagian depan, tetapi kami belum menemukan progres yang kami cari," imbuh rekan satu tim Takaaki Nakagami.

"Kami akan terus memberikan informasi. Saya pikir apa yang sedang diuji oleh Marc dan Jorge dapat memperbaiki situasi ini," kata Cal Crutchlow mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : Tuttomotorioweb.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136