BOLASPORT.COM - Juventus rela mengorbankan penyerang muda mereka yang sedang naik daun, Moise Kean, demi menyukseskan transfer Matthijs De Ligt dari Ajax Amsterdam.
Juventus saat ini tengah kesulitan untuk menyelesaikan negosiasi transfer Matthijs De Ligt.
Dilansir BolaSport.com dari Corriere della Sera, Juventus sudah mengutus direktur olahraga mereka, Fabio Paratici, untuk bertemu dengan Carmine "Mino" Raiola yang merupakan agen De Ligt.
Keduanya bertemu selama empat jam untuk membahas transfer De Ligt meski belum mencapai kesepakatan.
Baca Juga: Pengakuan Kompany saat Ditawari Jadi Suksesor Guardiola di Man City
Juventus pun menawarkan Moise Kean sebagai bagian dari kesepakatan transfer De Ligt.
Namun Juventus masih mengajukan permintaan khusus dalam penawaran mereka kali ini.
Juventus tetap ingin ada klausul pembelian kembali untuk Kean jika mereka lepas ke Ajax Amsterdam.
Baca Juga: Real Madrid dan Barcelona Buang 10 Pemain Spanyol dalam Satu tahun
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | corrieredellaserra.it |
Komentar