BOLASPORT.COM - Manchester City dan Manchester United harus bersiap gigit jari setelah Atletico Madrid berani mengaktifkan klausul Joao Felix.
Manchester United dan Manchester City menjadi dua klub yang getol dalam mengejar wonderkid milik Benfica, Joao Felix, dalam beberapa bulan terakhir.
Selain duo Manchester, Juventus dan Liverpool turut kepincut dengan pemain berusia 19 tahun tersebut.
Manchester United melalui Ole Gunnar Solskjaer telah menargetkan Felix dalam daftar belanja mereka pada musim panas tahun ini.
Baca Juga: Andai Balik ke Barcelona, Guardiola Tak Ingin Jadi Presiden Klub
Sementara juara Liga Inggris, Manchester City dilaporkan siap untuk membayar klausul rilis Felix meski baru berani melempar tawaran senilai 72 juta euro.
Namun, dilansir BolaSport.com dari Marca, justru Atletico Madrid yang muncul sebagai calon kuat untuk mendapatkan Felix.
Atletico Madrid dikabarkan tertarik untuk mengaktifkan klausul rilis Felix sebesar 120 juta euro (sekitar 1,92 triliun rupiah).
Pihak Benfica telah memberikan pernyataan resmi terkait usaha Los Rojiblancos mendapatkan Felix.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Marca, Teamtalk.com |
Komentar