BOLASPORT.COM - Antoine Griezmann selangkah lebih dekat untuk mengunci kepindahannya setelah menyetujui kontrak yang ditawarkan Barcelona.
Antoine Griezmann membuat sensasi pada bursa transfer setelah menyatakan bakal hengkang dari Atletico Madrid pada musim panas 2019.
Pernyataan tersebut dipublikasikan hanya satu tahun setelah pilar timnas Prancis tersebut menolak pindah ke Barcelona setelah gelaran Piala Dunia 2018.
Menariknya, Barcelona digadang-gadang menjadi klub Antoine Griezmann berikutnya.
Baca Juga: Menyerah Kejar Neymar, Real Madrid Mau Mulai Misi Datangkan Mbappe
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, Griezmann dikabarkan telah menerima kontrak selama lima tahun dari Barcelona.
Disinyalir bahwa mantan pemain Real Sociedad tersebut bakal menerima gaji sejumlah 17 juta euro (sekitar 273 miliar rupiah) per-musim.
Selain masalah gaji, muncul pula detail biaya kepindahan Griezmann ke Blaugrana.
Sesuai kontrak, klausul pelepasan Griezmann dari Atletico akan turun pada Senin (1/7/2019) dari 180 juta euro (sekitar 3,2 triliun rupiah) menjadi 107 juta euro (1,9 triliun rupiah).
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar