BOLASPORT.COM - Manajemen PSIS Semarang melayangkan protes kepada PSSI karena tidak terima dengan kepemimpinan wasit saat laga kontra Barito Putera.
PSIS Semarang menilai keputusan wasit tidak tepat saat laga melawan Barito Putera pada pekan keenam Liga 1 2019.
PSIS menilai kepemimpinan wasit, Annas Apriliandi, asal Jawa Barat dan asisten wasit 1, Benfi Andriko, dinilai tidak memuaskan.
Baca Juga: Laga Pertama Tanpa Jacksen Tiago, Barito Putera Sukses Tahan PSIS
Skuad berjulukan Mahesa Jenar itu beranggapan timnya mendapatkan penalti pada menit ke-90+2.
Striker PSIS, Komarudin dijatuhkan oleh pemain Barito Putera di kotak penalti.
Baca Juga: Sukses Tahan PSIS Semarang di Magelang, Bek Barito Putera Menangis
Baca Juga: Playmaker Potensial Berdarah India Jadi Rekrutan Baru Bayern Muenchen
Namun, asisten wasit 1 yang dinilai lebih dekat dengan kejadian tak menganggap hal tersebut sebagai penalti melainkan tendangan bebas.
"Wasit tengah sudah menunjuk titk putih, tetapi asisten wasit I menganggap pelanggaran tersebut tidak terjadi di dalam kotak penalti," tulis situs resmi PSIS.
Baca Juga: Eks Gelandang Persib Rasakan Kemenangan dengan Banyak Gol di Australia
"Sementara, jarak sudut pandang lebih dekat dengan asisten wasit I."
Tidak terima dengan hal tersebut, PSIS lantas melayangkan protes kepada PSSI selaku penanggung jawab komite wasit.
Baca Juga: Kompetisi Jalan, Pelatih Persib Ini Tinggalkan Tim Karena PSSI
Manajemen PSIS meminta supaya komite wasit menindaklanjuti dan mengistirahatkan kedua petuas tersebut.
Keduanya dinilai telah memalukan PSSI dan membuat kontroversi yang dampaknya memperburuk citra PSSI.
Baca Juga: Laga Pertama Tanpa Jacksen Tiago, Barito Putera Sukses Tahan PSIS
Baca Juga: Kejutan dari Fernando Torres dengan Dua Gol pada Liga Jepang 1 2019
Tak hanya itu, PSIS juga meminta komite wasit bertidak tegas menegakkan peraturan sesuai dengan Kode Disiplin PSSI dan Statuta PSSI dalam memberikan hukuman terhadap wasit tersebut.
Selain surat, manajemen PSIS juga menyertakan foto dan video kejadian pelanggaran pada pertandingan tersebut.
Baca Juga: Liga Jepang 1 2019 Dimeriahkan Dua Gol dari Dua Eks Pemain Barcelona
Buntut dari keputusan tersebut, PSIS akhirnya bermain imbang 0-0 kontra Barito Putera pada laga yang berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Minggu (30/6/2019).
Hasil ini tentu tidak bagus bagi PSIS yang menginginkan tiga poin di kandang mereka.
Baca Juga: Timnas Thailand Bakal Ditangani Eks Pelatih Peserta Piala Dunia 2018
Baca Juga: Liga Thailand 1 - Dua Eks Pemain Persib Bandung Nasibnya Jauh Berbeda
View this post on Instagram
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | psis.co.id |
Komentar