BOLASPORT.COM - Bobotoh Persib Bandung diminta untuk lebih tertib saat menyaksikan laga kandang.
Persib Bandung terkena denda sebesar Rp 70 juta dari Komisi Disiplin PSSI.
Hukuman itu dijatuhkan kepada Persib lantaran perilaku buruk bobotoh saat menyaksikan laga Persib vs PS Tira Persikabo dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, 18 Juni 2019.
Baca Juga: Vizcarra Berpeluang Main Saat Persib Lawan Persebaya
Pada pertandingan yang berakhir dengan hasil imbang 1-1 itu, bobotoh melakukan pelemparan botol kepada suporter Tira-Persikabo.
Koordinator umum panitia pelaksana pertandingan Persib Bandung, Budi Bram Rachman, mengaku paham bila tingkah buruk tersebut merupakan pelampiasan kekecewaan bobotoh karena Persib gagal menang.
Namun, Bram mengimbau agar kekecewaan tersebut tidak dilampiaskan dengan perilaku buruk yang imbasnya malah merugikan tim Persib.
Baca Juga: Lionel Messi Langka Tak Gocek 5 Pemain Lawan pada Sebuah Laga
Simak cerita selengkapnya di sini.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar