Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saingi Real Madrid, Juventus Korbankan Pemain Bintang demi Pogba

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 3 Juli 2019 | 19:25 WIB
Gelandang Manchester United, Paul Pogba.
TWITTER.COM/BBCSPORT
Gelandang Manchester United, Paul Pogba.

BOLASPORT.COM - Juventus kabarnya berencana mengorbankan pemain bintangnya demi menggaet Paul Pogba dari Manchester United.

Juventus disebut-sebut menjadi tujuan Paul Pogba yang berencana hijrah dari Manchester United pada bursa transfer musim panas ini.

Sky Italia menyebut Paul Pogba lebih memilih Juventus ketimbang Real Madrid yang juga menginginkan servisnya untuk musim 2019-2020.

Namun begitu, Real Madrid telah menyiapkan siasat untuk membujuk Manchester United agar lebih memilih melepas Paul Pogba kepada mereka.

Baca Juga: 2 Alasan Manchester United Tidak Menerima Barter Bale dengan Pogba

Real Madrid mencoba memasukkan pemain termahal mereka, Gareth Bale, ke dalam tawaran untuk mendatangkan Paul Pogba dari Man United.

Seperti diketahui, Gareth Bale merupakan nama lama yang pernah disangkutpautkan dengan Manchester United dalam beberapa musim terakhir.

Penyerang sayap Real Madrid, Gareth Bale, merayakan gol ke gawang Celta Vigo dalam laga La Liga Spanyol, Sabtu (16/3/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.
TWITTER.COM/GARETHBALE11
Penyerang sayap Real Madrid, Gareth Bale, merayakan gol ke gawang Celta Vigo dalam laga La Liga Spanyol, Sabtu (16/3/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.

Kerelaan Real Madrid menjual Bale pun didasari keputusan pelatihnya, Zinedine Zidane, untuk tidak memasukkan pemain Wales itu dalam rencananya.

Seolah tak mau kalah, Juventus pun mencoba mengikuti cara Real Madrid itu dengan memasukkan seorang pemain bintangnya.

Baca Juga: Gelandang Tengah Juventus Bejibun, Adrien Rabiot Mau Dipasang di Mana?

Pemain yang Juventus 'tumbalkan' untuk mendatangkan Paul Pogba adalah Paulo Dybala.

Seperti dilansir BolaSport.com dari Football-Italia, Direktur Olahraga Juventus, Fabio Paratici, akan melayangkan tawaran sebesar 60-70 juta euro plus Dybala untuk Pogba.

Sama seperti Bale, Dybala sempat dilaporkan menjadi target Manchester United untuk memperbaiki skuatnya.

Pemain berjuluk La Joya itu juga terpinggirkan pada musim lalu, kendati penunjukkan pelatih baru Juventus memberinya harapan untuk kembali menjadi pilihan utama.

Penyerang Juventus, Paulo Dybala.
TWITTER.COM/INDYFOOTBALL
Penyerang Juventus, Paulo Dybala.

Baca Juga: Kontroversi Alex Morgan, Apa Maksud Sebenarnya Si Predator Cantik Lakukan Selebrasi Minum Teh?

Manchester United sendiri membanderol Paul Pogba dengan mahar 150 juta euro, atau hampir 2,4 triliun rupiah.

Angka tersebut lebih mahal ketimbang biaya yang mereka keluarkan saat mendatangkan pemain timnas Prancis itu dari Juventus pada Agustus 2016.

Saat itu, Pogba direkrut dengan nilai transfer 105 juta euro. Angka kepindahan Pogba itu masih menjadi catatan tertinggi dalam sejarah Liga Inggris.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : football-italia.net
REKOMENDASI HARI INI

Jumpa Brest di Liga Champions, Barcelona Haram Ulangi Kesalahan saat Lawan Celta Vigo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136