BOLASPORT.COM - Persiapan Liverpool untuk menghadapi musim 2019-2020 terancam terganggu karena adanya dua turnamen internasional yang berlangsung saat ini, Copa America 2019 dan Piala Afrika 2019.
Pasalnya, terdapat beberapa pemain Liverpool yang ikut bermain di dua turnamen internasional tersebut.
Di Piala Afrika 2019, ada Mohamed Salah (Mesir), Sadio Mane (Senegal), dan Naby Keita (Guinea).
Sementara di Copa America, dua pemain Liverpool, Roberto Firmino dan Alisson Becker mengantarkan Brasil ke partai puncak yang bakal digelar pada Minggu (7/7/2019).
Liverpool akan memulai serangkaian pra-musim mereka pada 6 Juli 2019. The Reds dijadwalkan dengan sejumlah ujicoba seperti melawan Tranmere (11 Juli) dan Bradford (14 Juli).
Juara Liga Champions ini kemudian akan melakukan tur Amerika Serikat dalam rangka turnamen International Champions Cup (ICC), berturut-turut melawan Dortmund (19 Juli), Sevilla (21 Juli) dan Sporting CP (24 Juli).
Baca Juga: Cetak Brace, Dedik Setiawan Puncaki Top Scorer Sementara Liga 1 2019
Lalu, The Reds dijadwalkan melakukan pertandingan di Edinburg, Skotlandia melawan Napoli pada 28 Juli, sebelum melakukan pemusatan latihan hingga 4 hari setelahnya di Evian, Prancis.
Anak-anak asuhan Juergen Klopp akan melakukan satu pertandingan ujicoba lagi melawan Lyon, sebelum menghadapi Manchester City di partai Community Shield.
Serangkaian persiapan Liverpool ini bakal terancam tak maksimal menyusul absennya beberapa pemain yang masih berlaga di turnamen internasional seperti Copa America dan Piala Afrika.
Dikutip BolaSport.com dari Liverpool Echo, Duo Brasil, Alisson Becker dan Roberto Firmino sudah dijamin oleh Kuergen Klopp akan mendapat liburan selama 3 minggu usai Copa America 2019 berakhir.
Hal ini berarti Firmino dan Alisson bakal melewatkan laga pramusim melawan Tranmere, Bradford dan turnamen ICC di Amerika Serikat.
Baca Juga: Dikolongin, Striker Inter Milan Ingin Patahkan Rahang Roberto Firmino
Laporan Liverpool Echo menyatakan Firmino dan Alisson diharapkan akan kembali ke Liverpool saat pemusatan latihan di Evian, Prancis pada 31 Juli.
Keputsuan Klopp memberikan waktu libur 3 minggu kepada Alisson dan Firmino bisa jadi berlaku juga untuk pemain-pemain yang berlaga di Piala Afrika 2019.
Mohamed Salah, Sadio Mane dan Naby Keita semuanya berhasil meloloskan negaranya ke babak 16 bear yang dimulai besok Jumat (5/7/2019).
Pertandingan final Piala Afrika 2019 sendiri akan digelar pada 19 Juli 2019.
Bila salah-dua di antara mereka lolos hingga babak puncak, maka keduanya bisa saja tak mengikuti rangkaian pramusim Liverpool.
Meski demikian, gelandang Guinea, Naby Keita diharapkan bisa mengikuti tur pramusim di Amerika Serikat.
Keita mengalami cedera saat Guinea kalah 0-1 dari Nigeria pada laga kedua grup B.
Guinea berhasil lolos ke babak 16 besar Piala Afrika dengan status periingkat 3 terbaik.
Baca Juga: Terungkap, Penyebab Wasit Laga Brasil Vs Argentina Abaikan 2 Panggilan VAR
Saat ini, ia telah diberitahu Liverpool untuk mengambil liburan sambil menyembuhkan cederanya usai gelaran Piala Afrika 2019 usai.
Dengan kendala tersebut, persiapan untuk menghadapi musim 2019-2020 dari Liverpool terancam, terlebih The Reds baru mendatangkan satu pemain di bursa transfer musim panas ini.
Liverpool akan menghadapi jadwal yang cukup padat pada awal musim 2019-2020.
The Reds akan melawan Man City pada 4 Agustus dalam partai Community Shield.
Naby Keita will play no further part in the Africa Cup of Nations after withdrawing from the Guinea squad through injury. Although the midfielder has since suffered a setback, he is expected to be ready for involvement in Liverpool’s pre-season preparations.#LFC pic.twitter.com/avBVpGkWEa
— The Red Post (@The_Red_Post) 4 July 2019
Empat hari setelahnya, bursa transfer musim panas akan ditutup tepatnya pada 8 Agustus 2019 pukul 17.00 waktu Inggris.
Pada 9 Agustus, Liverpool akan melawan Norwich dalam laga pembuka Premier League 2019-2020.
Lalu, mereka akan terbang ke Istanbul, untuk menghadapi Chelsea pada Piala Super Eropa, 14 Juli 2019.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | liverpoolecho.co.uk |
Komentar