Ini merupakan kali pertama Bhayangkara FC bermain di Stadion Madya. Sebelumnya, mereka selalu menggunakan Stadion Patriot Chandrabhaga atau Stadion PTIK.
Padahal Stadion Madya dibangun bukan untuk pertandingan sepak bola, melainkan khusus diperuntukkan latihan atletik.
Alfredo Vera serta Flavio Beck Junior kompak mengatakan bahwa tak ada masalah buat timnya bermain di Stadion Madya.
"Saya lihat di latihan dan pertandingan lapangan bagus. Mungkin pemain yang lebih tahu bagaimana lampu dan kondisi lapangan," kata Alfredo Vera seusai laga.
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Pemain dan pelatih Bhanyangkara FC, Flavio Beck Junior serta Angel Alfredo Vera, Kamis (4/7/2019).
Sementara Flavio memuji kualitas rumput Stadion Madya yang dinilainya membuat pemain nyaman dalam mengembangkan permainan saat bertanding.
Dia hanya mengeluhkan lampu stadion yang dinilainya terlalu rendah dan terang.
"Ini stadion bagus tidak ada masalah saya bermain di sini. Ini salah sayu stadion bagus, dan lampu sedikit masalah karena terlalu bersinar," tutur eks pemain Borneo FC itu.
Komentar