BOLASPORT.COM - Inter Milan mendapat kabar baik terkait usaha mereka mendatangkan striker Manchester United, Romelu Lukaku.
Hingga saat ini, Inter Milan masih kesulitan untuk menyelesaikan negosiasi transfer Romelu Lukaku.
Inter Milan belum bisa memenuhi harga awal yang ditetapkan Manchester United untuk Lukaku sebesar 80 juta euro (Rp 1,2 triliun).
Dilansir BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport, Man United kini bersedia untuk menurunkan harga Lukaku.
Baca Juga: Chelsea Minus Eden Hazard, Frank Lampard Taruh Harapan pada Bakat Muda
Dari yang semula 80 juta euro, Inter Milan kini bisa menebus Lukaku dengan harga 70 juta euro (Rp 1,1 triliun).
Inter Milan sempat menawar Lukaku sebesar 60 juta euro (Rp 957 miliar).
Kini, Inter Milan tinggal menambah 10 juta euro (Rp 159 miliar) lagi untuk mendatangkan Lukaku.
Baca Juga: Saudara Setanah Air Neymar Jadi Korban Jika Ia Pulang ke Barcelona
Lukaku memang menjadi target utama Inter Milan pada bursa transfer musim panas tahun ini.
Pelatih baru Inter Milan, Antonio Conte menginginkan Lukaku sebagai andalan lini serang klub mulai musim 2019-2020.
Conte ternyata tidak percaya dengan striker Inter Milan saat ini, Mauro Icardi.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Gazzetta.it |
Komentar