BOLASPORT.COM - Klub-klub yang berlaga di Liga Spanyol menjadi pemain paling bersemangat pada bursa transfer musim panas tahun ini.
Hal tersebut terlihat dari pengeluaran besar yang terjadi dalam waktu cukup singkat.
Dilansir BolaSport.com dari Diario AS, klub-klub Liga Spanyol menghabiskan 830 juta euro (Rp13,2 triliun) untuk belanja pemain baru.
Dana tersebut mereka keluarkan dalam kurun wkatu 33 hari saja.
Klub-klub Ibu Kota Spanyol seperti Real Madrid dan Atletico Madrid menjadi pelakon utama dalam bursa transfer Liga Spanyol tahun ini.
Baca Juga: Perkuat Skuat, Arsenal Negosiasi dengan 2 Pemain Real Madrid
Real Madrid hingga saat ini telah menghabiskan 303 juta euro (Rp4,8 triliun).
Uang tersebut dihabiskan oleh Real Madrid untuk mendatangkan para pemain seperti Eden Hazard, Luka Jovic, Eder Militao, Ferland Mendy, dan Rodrygo.
Sementara Atletico Madrid sudah mengeluarkan uang hingga 177,2 juta euro (Rp2,8 triliun).
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | as.com |
Komentar