Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hujan Gol, Barito Putera Tahan Imbang Perseru Badak Lampung FC

By Nungki Nugroho - Jumat, 5 Juli 2019 | 17:26 WIB
Striker Barito Putera, Samsul Arif, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Perseru Badak Lampung FC pada pekan ketujuh Liga 1 2019.
INSTAGRAM BARITO PUTERA
Striker Barito Putera, Samsul Arif, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Perseru Badak Lampung FC pada pekan ketujuh Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - Perseru Badak Lampung FC ditahan imbang Barito Putera dengan skor akhir 3-3 pada pekan ketujuh Liga 1 2019.

Perseru Badak Lampung FC menjamu Barito Putera dalam lanjutan kompetisi Liga 1 2019.

Hujan gol terjadi pada laga Perseru Badak Lampung FC kontra Barito Putera yang digelar di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Jumat (5/7/2019).

Kedua tim saling balas serangan hingga membuat empat gol di babak pertama.

Tim tamu unggul terlebih dahulu melalui gol dari Samsul Arif pada menit ke-13.

Baca Juga: Mario Gomez Sebut Keuntungan Borneo FC saat Menjamu Persija Jakarta

Badak Lampung FC membalas melalui gol cantik dari Francisco Torres pada menit ke-35.

Tiga menit berselang, Perseru Badak Lampung FC berbalik unggul 2-1 setelah Fernandinho mencetak gol pada menit ke-38.

Samsul Arif menyelamatkan Perseru dari ketertinggalan di penghujung babak pertama.

Sepakan voley Samsul Arif tak mampu dibendung kiper Badak Lampung FC dan skor 2-2 menutup babak pertama.

Baca Juga: Perseru Badak Lampung FC Vs Barito Putera Imbang di Babak Pertama

Pada babak kedua, Barito Putera kembali mampu unggul melalui gol bunuh diri Syahria Mustofa pada menit ke-51.

Namun, lagi-lagi Francisco Torres menyamakan kedudukan menjadi 3-3 lewat golnya pada menit ke-68.

Tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit tanda selesainya babak kedua.

Skor imbang 3-3 menjadi hasil akhir laga antara Perseru Badak Lampung FC dan Barito Putera pada pekan ketujuh Liga 1 2019.

Ini menjadi poin kandang pertama bagi Perseru dari tiga laga yang telah dilakoni hingga pekan ketujuh Liga 1 2019.

Susunan Pemain

Perseru Badak Lampung FC (4-4-2): 55-Daryono; 13-Kurniawan Karman, 5-Kunihiro Yamashita, 19-Syahrul Mustofa (17-Billy Keraf 81'), 15-Zainal Haq; 22-Abdul Lestaluhu (77-Jefri Kurniawan 59'), 45-Akbar Tanjung, 94-Fernandinho, 10-Marquinhos Carioca; 9-Francisco Torres, 29-T A Musafri (23-Johan Yoga Utama 59')

Pelatih: Jan Saragih

Barito Putera (4-2-3-1): 20-Aditya Harlan, 5-Roni Beroperay, 47-Donny Harold Monim, 55-Dandi Maulana, 28-Andi Ibo; 17-Paulo Sitanggang (57-Ferdiansyah 90+1'), 4-Lucas Silva; 26-Rizky Rizaldi Ripora (11-Yakob Sayuri 73'), 6-Evan Dimas Darmono, 8-Prisca Womsiwor (10-Rafael Silva 42'); 9-Samsul Arif

Pelatih: Yunan Helmi

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Bawa Modal Kemenangan 4-1 atas Man City, Eks Klubnya Ruben Amorim Pede Hajar Arsenal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136