Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Dibekuk Persebaya, Ancaman Djanur Jadi Kenyataan

By Nungki Nugroho - Sabtu, 6 Juli 2019 | 14:15 WIB
 Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman alias Djanur, saat jumpa pers seusai laga melawan PSMS Medan.
PERSEBAYA.ID
Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman alias Djanur, saat jumpa pers seusai laga melawan PSMS Medan.

BOLASPORT.COM - Ancaman pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman alias Djanur, menjadi kenyataan saat laga melawan Persib Bandung di Liga 1 2019.

Djanur sempat menebar ancaman sebelum pertandingan Persebaya Surabaya melawan Persib Bandung.

Djanur menyebut satu sosok yang bakal unjuk gigi saat laga Persebaya kontra Persib pada pekan ketujuh Liga 1 2019.

Ungkapan pelatih asal Majalengka itu menjadi kenyataan dalam laga Persebaya versus Persib yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (5/7/2019).

Sebelum laga, Djadjang Nurdjaman menyebut Amido Balde bakal menjadi ujung tombak andalan Persebaya.

Baca Juga: Persib Tak Akan Kalah Telak dari Persebaya andai 2 Pemain Ini Tampil

Eks juru latih Persib itu menilai Balde tengah dalam kondisi on fire setelah mencetak gol kemenangan melawan Persela Lamongan pada pekan keenam Liga 1 2019.

"Khusus Balde, saat ini kepercayaan dirinya meningkat setelah mencetak gol perdana di Liga 1 saat lawan Persela," kata Djanur.

"Saya yakin pertandingan berikutnya dia bisa tampil maksimal dan memberikan kemenangan untuk Persebaya," ujarnya menambahkan.

Benar saja, Balde menjadi momok pertahanan Maung Bandung.

Striker asal Guinea-Bissau itu mencetak tiga gol dari kemenangan 4-0 Persebaya atas Persib.

Baca Juga: Persija Vs Persib, Bobotoh Dilarang Datang ke SUGBK

Penyerang Persebaya Surabaya Amido Balde melakukan selebrasi usai menjebol gawang Persib Bandung.
SURYA/HABIBUR ROHMAN
Penyerang Persebaya Surabaya Amido Balde melakukan selebrasi usai menjebol gawang Persib Bandung.

Tiga gol Amido Balde tercipta pada menit ke-34, 44', dan 58'.

Sedangkan satu gol Persebaya lainnya dicetak oleh Irfan Jaya pada menit ke-81.

Balde menjadi pemain kedua yang mencetak hat-trick di Liga 1 2019.

Gelandang asing Bhayangkara FC, Flavio Beck Junior, menjadi pemain pertama yang menorehkan trigol di Liga 1 2019.

Flavio mencetak tiga gol saat The Guardian menaklukkan Barito Putera pekan ketiga Liga 1 2019.

Kini, baik Flavio dan Balde bersaing di daftar top scorer Liga 1 2019.

Baca Juga: Amido Balde Hat-trick, Persebaya Pesta Gol ke Gawang Persib Bandung

Selebrasi penyerang Amido Balde saat memastikan kemenangan Persebaya atas PS Tira-Persikabo pada babak 8 besar Piala Presiden 2019.
PERSEBAYA.ID
Selebrasi penyerang Amido Balde saat memastikan kemenangan Persebaya atas PS Tira-Persikabo pada babak 8 besar Piala Presiden 2019.

Keduanya sama-sama mengoleksi empat gol untuk timnya di Liga 1 2019.

Amido Balde sedikit diuntungkan karena Persebaya masih memiliki satu pertandingan tunda pada pekan keempat Liga 1 2019.

Tak hanya persaingan top scorer, Persebaya dan Bhayangkara FC juga saling pepet di papan atas klasemen Liga 1 2019.

Menempati peringkat kelima dengan koleksi 11 poin, Persebaya berada satu tingkat di bawah The Guardian pada tabel klasemen sementara Liga 1 2019.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Dihuni Pemain Muda, Alfriyanto Nico Tegaskan Timnas Indonesia Tak Takut Hadapi Vietnam yang Diperkuat Para Senior di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136