Selain itu, ada Lin Dan (China/60.200 dolar AS atau sekitar Rp 847 juta), Akane Yamaguchi (Jepang) dengan perolehan 57.597 dolar AS (811 juta), Nozomi Okuhara (Jepang/47.265 dolar AS atau sekitar Rp 665 juta ), dan Chen Long (China) yang mengumpulkan 44.505 dolar AS atau Rp 626 juta.
Baca Juga: Resmi, Hendrawan Menetap di BAM dan Bakal Mengemban Tugas Ini
Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China) adalah pasangan ganda campuran paling sukses sepanjang musim ini dengan masing-masing menghasilkan 79.210 dolar AS (Rp 1,11 miliar).
Zheng/Huang memenangkan tiga turnamen berturut-turut (Indonesia Masters, All England, Malaysia Open) sebelum menjadi semifinalis pada Singapore Open 2019.
Rekan senegaranya, Chen Qingchen/Jia Yifan (ganda putri) juga memiliki musim yang positif dengan masing-masing meraup 68.106 dolar AS (Rp 959 juta).
Chen/Jia adalah juara pada All England dan Malaysia Open, serta runner-up Australian Open 2019.
Penghasilan ganda putra tertinggi dipegang oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dari Indonesia dengan masing-masing mendapat 60.251 dolar AS (Rp 848 juta).
Juara All England dan New Zealand Open itu berada di atas Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) yang masing-masing mengumpulkan 42.560 dolar AS (Rp 599 juta) dan rekan senegara Ahsan/Hendra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang masing-masing memperoleh 32.822 dolar AS (Rp 462 juta).
Sementara itu, pasangan peringkat kelima dunia asal Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, telah mendapat total 49.671 dolar AS (Rp 699 juta).
Baca Juga: Indonesia Open 2019 - Melati Daeva Waspadai Faktor Non-Teknis Saat Hadapi Wakil Eropa
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar