BOLASPORT.COM - Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta pada pekan kedelapan Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (10/7/2019).
Untuk menghadapi Persija Jakarta, pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, menegaskan anak-anak asuhnya harus bermain lebih kuat.
Robert Alberts terus memberikan motivasi kepada pemain Persib Bandung untuk bermain bagus saat melawan Persija Jakarta.
Supardi Nasir dkk diminta harus fokus dan lebih kuat demi bisa bangkit dari keterpurukan.
Persib Bandung saat ini sedang dilanda permasalahan karena belum memetik kemenangan dalam lima pertandingan terakhir.
Oleh karena itu, Robert Alberts menegaskan Persib Bandung harus bisa mencuri poin dari kandang Persija Jakarta.
Baca Juga: Pesan Robert Rene Alberts untuk Bobotoh dan The Jak Mania
"Motivasi kami masih sama apalagi melawan Persija Jakarta dan pemain tahu bagaimana atmosfer pertandingannya," ucap Robert Alberts seperti BolaSport.com kutip dari laman resmi klub.
"Kekalahan 0-4 dari Persebaya Surabaya memang membuat kami harus bekerja lebih keras dan cepat, lalu memikirkan cara agar kami bisa segera bangkit."
"Jadi sekarang kami harus lebih kuat dari sebelumnya," eks pelatih PSM Makassar tersebut.
Baca Juga: MotoGP Jerman 2019 - Marc Marquez Sudah Pede Juara sehingga Menunggu Balon Kemenangan
Robert Alberts menambahkan, ia akan melakukan evaluasi dan pembenahan di berbagai aspek seusai dikalahkan Persebaya Surabaya pekan lalu.
Menurutnya, masih ada beberapa hal yang dipersiapkan jelang lawan Persija Jakarta.
"Tentunya kami akan melakukan evaluasi berdasarkan hasil dari pertandingan melawan Persebaya Surabaya," ucap Robert Alberts.
Baca Juga: Komentar Balasan Pemain Brasil untuk Bungkam Mulut Messi yang Semaunya Sendiri
"Semua hal akan kami evaluasi dan masih ada waktu untuk persiapan," tutup pelatih asal Belanda tersebut.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar