Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gestur Kontroversial Gabriel Jesus Disebut Munafik oleh Publik Argentina

By Bagas Reza Murti - Senin, 8 Juli 2019 | 13:58 WIB
Penyerang Brasil, Gabriel Jesus menangis di lorong setelah menerima kartu kuning kedua dari wasit Roberto Tobar akibat melanggar Carlos Zambrano pada final Copa America 2019, Minggu (7/7/2019).
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Penyerang Brasil, Gabriel Jesus menangis di lorong setelah menerima kartu kuning kedua dari wasit Roberto Tobar akibat melanggar Carlos Zambrano pada final Copa America 2019, Minggu (7/7/2019).

BOLASPORT.COM - Penyerang Manchester City, Gabriel Jesus sukses menjadi bintang utama pada laga final Copa America 2019. Selain mencetak dua gol dan kena kartu merah, Jesus juga mendapat sorotan negatif dari publik Argentina karena gesturnya.

Gabriel Jesus sukses mencuri perhatian dalam laga final Copa America 2019 saat Brasil bertemu Peru di Stadion Maracana.

Striker bernomor punggung 9 menyumbang salah satu gol kemenangan yang dicetak Selecao.

Namun di satu sisi, ia juga merugikan tim karena harus diusir wasit saat pertandingan memasuki menit ke-70.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Jesus memprotes tindakannya yang tidak terlalu keras saat melanggar Carlos Zambrano hingga menghasilkan kartu merah.

Baca Juga: Nomor Punggung 7 Ronaldo di Real Madrid sudah Dipesan untuk Hazard

Penyerang Manchester City tersebut menolak meninggalkan lapangan.

Pada akhirnya ia menendang botol air di pinggir lapangan dengan kondisi marah, lalu memukul alat VAR sembari menjelaskan kekesalannya bahwa wasit membuat keputusan salah.

Setelah masuk ke dalam lorong menuju ruang ganti, ia menangis tersedu-sedu seolah sangat tidak menerima keputusan wasit.

Brasil keluar sebagai juara Copa America 2019 setelah mampu menaklukkan Peru dengan skor 3-1 di Stadion Maracana.

Tim Samba sukses mencetak tiga gol melalui Everton (menit ke-15'), Gabriel Jesus (45+3'), dan sepakan penalti Richarlison (90').

Sementara itu, gol balasan Peru dicetak oleh Paolo Guerrero (44') melalui eksekusi penalti.

Baca Juga: Lawan Persija Jakarta, Robert Alberts Minta Persib Harus Lebih Kuat

Selain dua momen yang menyita perhatian publik kepada Gabriel Jesus, ada satu momen lagi yang disoroti khususnya oleh publik Argentina.

Momen saat Gabriel Jesus meninggalkan lapangan adalah yang paling disorot.

Gabriel Jesus melakukan aksi tangan kanan di atas tangan kiri, diikuti gerakan tangan kanan yang seolah ingin meminta keadilan.

Gestur ini dikritisi publik Argentina sebagai sikap munafik yang dilakukan Gabriel Jesus.

Mereka beranggapan jika Brasil tidak harus bersikap demikian karena memang telah diuntungkan oleh wasit sehingga meraih trofi Copa America 2019.

Banyak yang memberi plesetan Brasil sebagai 'Varsil', merujuk kepada keputusan-keputusan VAR yang memihak Brasil.

Perseteruan Brasil dan Argentina memang kembali meruncing setelah Albiceleste dikalahkan Selecao pada laga semifinal dengan skor 0-2.

Kapten Argentina, Lionel Messi bahkan tak ragu menyebut jika Copa America 2019 telah diatur oleh CONMEBOL untuk memenangkan Brasil.

"Saya pikir turnamen ini memang diatur agar Brasil menjadi juara," ucap Messi dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Saya harap wasit dan petugas VAR tak kembali curang sehingga Peru bisa juara, meskipun saya pikir itu sulit," tambahnya.

Pernyataan kontroversial Messi ini pun telah direspons secara tegas oleh CONMEBOL.

"Tuduhan ini menunjukkan kurangnya rasa hormat terhadap kompetisi, semua pemain, dan ratusan profesional dari CONMEBOL yang sejak 2016 telah bekerja tanpa lelah untuk menjadikan sepakbola Amerika Selatan transparan," tulis pernyataan resmi dari CONMEBOL, seperti dikutip BolaSport.com dari Clarin.

Baca Juga: Breaking News, Polda Izinkan Laga Persija Vs Persib di SUGBK

Sementara kapten Brasil, Dani Alves tidak setuju dengan pernyatan Messi.

Menurut bek Paris Saint-Germain itu menyatakan Brasil layak menjadi juara karena telah bekerja keras.

"Saya tak setuju dengan apa yang ia katakan," kata Alves dikutip dari Goal

"Kami sudah berjuang keras untuk menjadi juara. Keringat kami telah bercucuran."

"Saya mengerti Messi sedang galau, tetapi saya tak sepakat bahwa ajang ini sudah diatur. Sebab, kami berjuang keras demi meraih juara," ucapnya lagi.

Brasil juara Copa America 2019 usai mengalahkan Peru di final.
TWITTER.COM/BRFOOTBALL
Brasil juara Copa America 2019 usai mengalahkan Peru di final.

Copa America 2019 menjadi trofi ke-9 Selecao di ajang tersebut.

Kemenangan ini juga mengakhiri dahaga Brasil akan trofi Copa America yang sudah menjangkit selama 12 tahun.

Kali terakhir Brasil menjuarai turnamen antarnegara level kontinental tertua di dunia itu adalah pada 2007.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : mirror.co.uk, goal.com, Clarin
REKOMENDASI HARI INI

Jadwal Liga Belanda - Calon Striker Naturalisasi Timnas Indonesia Diospek Calvin Verdonk, Thom Haye dkk Jadi Artis Pembuka

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X