BOLASPORT.COM - Atletico Madrid dikabarkan turut menjadi klub yang mengejar tanda tangan Mauro Icardi pada bursa transfer musim panas tahun ini.
Mauro Icardi menjalani periode yang buruk bersama Inter Milan pada musim 2018-2019.
Penyerang asal Argentina tersebut dicopot dari jabatannya sebagai kapten tim dan memiliki hubungan yang tidak baik dengan pelatih Inter Milan terdahulu, Luciano Spalletti.
Kedatangan Antonio Conte sebagai nakhoda baru Inter Milan semakin membuat Mauro Icardi nelangsa.
Baca Juga: Legenda India Kembali Salip Lionel Messi di Daftar Top Scorer Tim Nasional
Antonio Conte disebut sudah tidak lagi membutuhkan jasa eks Sampdoria tersebut, terlebih dirinya menginginkan Romelu Lukaku dari Manchester United.
Mauro Icardi bukannya sepi peminat. Juventus dan Napoli dikabarkan siap menampung jasanya pada musim panas ini.
Dilansir BolaSport.com dari Diario AS, Atletico Madrid disinyalir turut mengawasi situasi yang terjadi pada Icardi.
Atletico Madrid mulai membidik Icardi sebagai antisipasi kepergian striker bengal mereka, Diego Costa.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Diario AS |
Komentar