BOLASPORT.COM - Agen bintang muda Italia, Nicolo Zaniolo mengungkapkan belum ada negosiasi serius soal kepindahan sang pemain pada bursa transfer musim panas 2019.
Bintang muda Italia, Nicolo Zaniolo dikabarkan bersiap untuk hengkang dari AS Roma pada bursa transfer musim panas 2019.
Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino kini dikabarkan memonitor Zaniolo.
Selain Spurs, beberapa klub seperti Real Madrid, Juventus, dan Bayern Muenchen juga ingin mendatangkan talenta muda berusia 20 tahun.
Baca Juga: Dua Legenda AC Milan Jadi Alasan di Balik Perekrutan Marco Giampaolo
Zaniolo merupakan salah satu pemain dengan penampilan terbaik bersama AS Roma pada musim 2018-2019.
Sejak didatangkan sebagai bagian dari transfer Radja Nainggolan ke Inter Milan, sang pemain berhasil mencetak enam gol dan dua assist dari 36 penampilan.
Baca Juga: Catatan Tragis Eks Striker Persib Bandung pada Play-off Liga Spanyol
Baca Juga: Kehabisan Ruang di Skuad Utama, Man United Berniat Melego Marcos Rojo
Namun demikian, agen Zaniolo, Claudio Vigarelli, kemudian memberikan perkembangan terbaru soal situasi kliennya pada musim panas 2019.
Menurut Vigarello, sejauh ini belum ada tawaran bagi jebolan akademi Fiorentina tersebut.
"Sejauh ini, kami prihatin, belum ada negosiasi dari beberapa klub luar negeri dan tim Italia," tutur Vigarelli dikutip BolaSport.com dari Mirror.
Selain itu, ia mengindikasikan bahwa Zaniolo berpotensi untuk meneruskan tampil bersama Roma pada musim 2019-2020.
Baca Juga: Besok, 3 Hal Ini akan Ditunggu dari Laga ‘Panas’ Persija Kontra Persib
Baca Juga: Efek Conte di Inter Milan: Buang Perisic, Gaet Emerson Palmieri
"Kami mendengar soal Zaniolo, Roma dan kontraknya pada beberapa pekan mendatang.
"Mengingat perhatian media Italia, penting untuk membuat beberapa klarifikasi."
"Zaniolo adalah harta berharga untuk Roma, yang percaya dengan bakatnya saat pertama."
"Ini sangat penting untuk membangun tim bersama untuk bermain lebih baik pada musim depan," ucap Vigarelli menambahkan.
Baca Juga: Striker asal Thailand Berdarah Norwegia Cepat Bersinar di Malaysia
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar