BOLASPORT.COM - Petenis Amerika Serikat, Serena Williams melaju ke babak semifinal Wimbledon 2019 setelah mengalahkan rekan senegaranya, Alison Riske, pada babak perempat final.
Serena Williams menghentikan langkah Alison Riske melalui kemenangan 6-4, 4-6, 6-3 di Centre Court All England Lawn Tennis and Croquet Club, Wimbledon, Inggris, Selasa (9/7/2019).
Laga berlangsung sangat alot dan menghabiskan waktu dua jam untuk menentukan pemenang.
Alison Riske memulai set pertama dengan sangat baik.
Meski sempat tertinggal 0-1 pada gim pertama, petenis asal Pittsburgh tersebut membalikkan keadaan pada gim kedua dan ketiga, sehingga ganti unggul 2-1 dari Williams.
Memasuki gim keempat, Riske semakin berada di atas angin setelah pukulan backhand-nya lagi-lagi membuatnya kembali memimpin.
Namun, Williams tidak mau menyerah begitu saja.
Dia ganti mencuri gim kelima sehingga keadaan menjadi 3-2, meski masih untuk keunggulan Riske.
Barulah pada gim keenam, Williams menyamakan kedudukan 3-3 melalui pukulan backhand volley-nya.
Baca Juga: Wimbledon 2019 - Singkirkan Wakil China, Simona Halep Pijak Semifinal
Riske mengembalikan keunggulannya pada gim ketujuh.
Namun, lagi-lagi Williams membuktikan kualitas dan jam terbangnya.
Dia memaksa set pertama berlangsung hingga gim kesembilan, setelah menyamakan kedudukan menjadi 4-4 pada gim kedelapan.
Williams yang merupakan pemenang tujuh gelar Wimbledon itu kembali berbalik unggul 5-4 pada gim kesembilan dengan mencatat service ace.
Pertandingan set pertama berlanjut hingga gim ke-10.
Riske seperti hilang konsentrasinya pada tahap ini, terbukti dengan dia kehilangan poin melalui satu forced error dan dua unforced error.
Set pertama berakhir dengan kemenangan Williams 6-4 setelah Riske kembali melakukan forced error.
Memasuki set kedua, Williams masih mempertahankan dominasinya pada gim pertama.
Dia kembali menang pada gim pembuka dengan ace-nya.
Riske tidak mau menyerah begitu saja. Dia membalas pada gim kedua dan memaksa Williams melakukan serangkaian forced error dan menyamakan kedudukan 1-1.
Baca Juga: Mick Schumacher Akan Kendarai Mobil F1 Ferrari Milik Ayahnya pada GP Jerman 2019
Kemenangan Riske membuat set kedua jadi berjalan lebih ketat.
Williams memang bisa merebut gim ketiga, tetapi Riske memaksanya melakukan dua kesalahan berturut-turut.
Riske pun kembali memaksa keadaan seri 2-2.
Williams pun tidak tinggal diam pada gim kelima.
Forehand smash-nya membuat Riske tidak bisa berkutik dan Williams kembali unggul 3-2.
Seperti Williams, Riske pun tidak mau menyerah begitu saja.
Memasuki gim keenam, dia membuat lawannya tersebut melakukan beberapa kesalahan sehingga Riske kembali menyamakan kedudukan menjadi 3-3.
Advantage, Serena...
By taking the first set against Alison Riske, her 197th, @serenawilliams surpasses @BillieJeanKing's tally of singles sets won at The Championships - moving to third on the all-time list#Wimbledon pic.twitter.com/zoCPDtXjoA
— Wimbledon (@Wimbledon) July 9, 2019
Set kedua berlanjut hingga gim ketujuh.
Williams mengembalikan dominasinya pada gim ini dan ganti memaksa Riske melakukan dua forced error.
Dia pun kembali memimpin melalui backhand-nya yang memastikan satu poin.
Pertandingan Riske-Williams semakin alot.
Kedua pemain saling memaksa rival melakukan kesalahan.
Pada gim ke-8, giliran Riske yang kembali membuat Williams melakukan dua error beruntun.
Puncaknya, Williams lalu melakukan forced error sehingga kedudukan kembali imbang 4-4.
Kesabaran Riske meladeni Williams terbayar pada gim kesembilan.
Forehand volley yang dia lakukan membuatnya berbalik unggul 5-4, setelah dia memaksa Williams dua kali melakukan forced error.
Going the distance again...
Having won every match at #Wimbledon this year by three sets, Alison Riske wins the second set against Serena Williams pic.twitter.com/LgAamWEhp7
— Wimbledon (@Wimbledon) July 9, 2019
Riske kembali unggul pada gim ke-10 setelah Williams dua unforced error dan satu forced error berturut-turut.
Dia memenangi set kedua 6-4 dan memaksa laga berlanjut hingga set ketiga.
Riske meneruskan kiprah cemerlangnya pada gim pertama dan unggul 1-0 melalui forehand volley.
Dia masih terus menekan Williams pada gim kedua, tetapi kali ini Williams lebih siap dan ganti memaksa Riske melakukan double fault.
Williams pun menyamakan kedudukan 1-1.
Baca Juga: Christian Horner: Max Verstappen Lebih Baik Dibanding Lewis Hamilton
Kemenangan tersebut membuat Williams semakin bersemangat.
Dia memenangi gim ketiga setelah melakukan service ace dua kali berturut-turut dan berbalik unggul 2-1.
Memasuki gim keempat, Williams justru melakukan dua kali kesalahan.
Namun, Riske pun juga melakukan dua unforced error, disusul double fault yang membuat Williams menang 3-1.
Riske dengan segera bangkit pada gim kelima setelah Williams dua kali melakukan forced error dan satu forced error.
Backhand Riske sukses membuatnya kembali menempel Williams 3-2.
Baca Juga: Eks Pembalap MotoGP yang Sempat Sakit Hati Siap Turun Kelas ke Moto2
Kebangkitan Riske berlanjut pada gim keenam.
Dia sukses memaksa kedudukan kembali imbang 3-3.
Hanya saja, momentum Riske tak bisa diteruskan pada gim ketujuh.
Dia melakukan forced error dan membuat Williams kembali unggul 4-3.
Justru Williams yang ganti melanjutkan momentumnya pada gim kedelapan.
Dia meraih tiga poin beruntun berkat forehand-nya dan membuat Riske kalah setelah melakukan double fault, sehingga skor menjadi 5-3 untuk keunggulan Williams.
Lagi-lagi, service ace Williams menjadi penentu pada gim keenam, sekaligus memastikan langkahnya ke semifinal setelah menutup set ketiga dengan 6-3.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Wimbledon.com |
Komentar