BOLASPORT.COM - Bek Liverpool, Dejan Lovren, percaya diri bahwa timnya akan langsung tancap gas sejak awal musim 2019-2020.
Liverpool akan menghadapi jadwal pramusim yang padat dengan berbagai pertandingan persahabatan hingga dua pertandingan kompetitif.
Tercatat ada tujuh pertandingan persahabatan yang telah diagendakan oleh The Reds sejak bertandang ke markas Tranmere Rovers pada 11 Juli.
Masuk ke bulan Agustus, Liverpool juga disibukkan dengan dua laga penting selain pertandingan-pertandingan di Liga Inggris 2019-2020.
Baca Juga: Manchester United Dinilai Menjadi Lemah jika Ditinggalkan Paul Pogba
Yaitu, melawan Manchester City pada ajang Community Shield (4/8/2019) dan Chelsea di Piala Super Eropa (14/8/2019).
'Hanya' 10 hari setelah terbang ke Turki untuk Piala Super Eropa, anak asuh Juergen Klopp bakal melakoni laga akbar kontra Arsenal pada pekan ketiga Liga Inggris (24/8/2019).
Meski permulaan musim depan diwarnai dengan pertandingan-pertandingan sulit nan padat, bek Liverpool, Dejan Lovren, tetap memasang sikap optimistis.
Sebab, Lovren merasa yakin bahwa dia dan para pemain Liverpool lain telah mempersiapkan diri dengan tekun untuk tampil trengginas sejak kompetisi dimulai.
Baca Juga: Dikecam Messi, Wasit Brasil Vs Argentina Cuci Tangan dan Justru Salahkan VAR
"Saya pikir kami adalah tim yang gila kerja, dengan pemain-pemain yang profesional," kata Dejan Lovren seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi Liverpool.
"Setiap detail kami perhatikan baik-baik," sambung pemain yang dirundung karena mengaku sebagai bek terbaik dunia (maksud dia sebenarnya adalah salah satu bek terbaik).
Keyakinan Lovren itu didukung dengan pengamatannya bahwa rekan-rekan setimnya terlihat bugar. Begitu pula dengan Lovren, dia tidak sabar untuk segera bertanding.
Soal target musim depan pun Lovren pede menyebut bahwa Liverpool harus mencapai prestasi lebih tinggi ketimbang musim lalu.
Baca Juga: Anak Diego Maradona Turun Tangan Bujuk James Rodriguez Gabung Napoli
Karena raihan 97 poin terbukti belum cukup untuk membuat Liverpool menjadi juara Liga Inggris, Lovren mematok torehan yang lebih tinggi.
"Kami akan memulainya lagi selangkah demi selangkah. Kami akan fokus dengan setiap pertandingan di Liga Inggris maupun Champions League," ujar Lovren.
"Saya yakin dengan tim ini karena kami selalu tumbuh menjadi lebih baik setiap tahun, jadi saya harap kami bisa melewati 97 poin," tandas pemain yang diincar AC Milan itu.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Liverpoolfc.com |
Komentar