Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

12 Kali Cedera dalam 2 Tahun, Neymar Tak Seksi Lagi di Bursa Transfer

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 12 Juli 2019 | 05:00 WIB
Neymar mengalami cedera saat membela Brasil dalam laga persahabatan melawan Qatar di Stadion Mane Garrincha, 5 Juni 2019.
TWITTER.COM/BBCSPORT
Neymar mengalami cedera saat membela Brasil dalam laga persahabatan melawan Qatar di Stadion Mane Garrincha, 5 Juni 2019.

BOLASPORT.COM - Megabintang asal Brasil, Neymar, sudah memperlihatkan sikap tidak mau lagi memperkuat klubnya, Paris Saint-Germain (PSG).

Dengan berlaku indisipliner, yaitu tidak hadir dalam pembukaan pemusatan latihan pramusim PSG pada Senin (8/7/2019), Neymar sudah menunjukkan dia ingin pindah ke klub lain.

Pertanyaannya, klub mana yang mau menjadi pelabuhan Neymar berikutnya?

Harga Neymar membuat tidak ada banyak klub yang bisa membelinya dari PSG.

PSG pastinya tidak mau rugi-rugi amat jika harus melepas Neymar pada bursa transfer musim panas ini.

Les Parisien ingin menjual Neymar dengan harga yang tidak terlalu jauh dari angka saat mereka membeli sang penyerang dari Barcelona pada 2017.

Waktu itu transfer Neymar memecahkan rekor transfer dunia. PSG membayar klausul pelepasan dari Barcelona seharga 222 juta euro.

Impian Neymar adalah kembali ke Barcelona, klub yang pernah dibelanya pada selang 2013-2017.

Kebetulan Barcelona merupakan satu dari sedikit klub yang punya kekuatan finansial untuk mendatangkan Neymar.

Baca Juga: Neymar Mangkir Latihan Pramusim, PSG Langsung Siap Lepas Sang Bintang

Baca Juga: Daftar Ulah Neymar, Ajak Berkelahi Teman Sendiri sampai Bolos Latihan

Namun, Barcelona ternyata tidak terlalu antuasis menanggapi prospek membawa pulang Neymar ke Camp Nou.

Barca memilih mengulur-ulur waktu, menunggu sampai tercapai titik di mana ada keuntungan maksimal buat mereka.

Siapa tahu PSG nanti akan terpaksa menjual Neymar dengan harga murah atau malah sekadar meminjamkannya.

Soalnya, PSG perlu mengenyahkan beban gaji tinggi pemain yang sudah tidak mau merumput bersama mereka.

Memanfaatkan situasi, Barcelona tidak mau cepat-cepat melancarkan penawaran walaupun Neymar sudah ogah membela PSG.

Nama Real Madrid juga muncul sebagai salah satu kandidat klub baru Neymar.

Namun, belakangan Real Madrid juga mundur teratur karena pembelian Neymar dianggap terlalu berisiko.

Lantas, bagaimana dengan Manchester City, Chelsea, atau klub-klub kaya Eropa yang lain?

Ini kesempatan bagus lho untuk menggaet salah satu pemain yang dianggap calon penerus Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo sebagai yang terbaik di dunia.

Gemerlap kebintangan Neymar tidak menarik lagi di mata mereka? Mungkin memang demikian.

Harga mahal Neymar pasti menjadi salah satu alasan menurunnya "keseksian" bintang berusia 27 tahun ini.

Dalam pasar pemain saat ini, uang 200-an juta euro bisa dipakai sebuah klub untuk mendapatkan dua-tiga pemain berkualitas top.

Reputasi Neymar yang akhir-akhir ini anjlok juga menjadi faktor menurunnya daya tarik eks pemain Santos itu di bursa transfer.

Makin sering muncul berita-berita miring soal Neymar. Dari tukang diving, suka berpesta, bahkan sampai dugaan melakukan pemerkosaan.

Baca Juga: Akibat Mogok Latihan, Neymar Sudah Menyumbang Rp6 Miliar untuk Beramal

Baca Juga: Neymar Bertepuk Sebelah Tangan, Barcelona Ternyata Bersikap Cuek

Ada satu lagi problem terbaru yang rasanya ikut berperan mengecilkan minat klub-klub kaya Eropa terhadap Neymar.

Neymar sekarang terlalu mudah cedera!

Ketika masih membela Barcelona, dalam 4 tahun, Neymar hanya 10 kali cedera.

Tetapi, dalam 2 musim terakhir bersama PSG, Neymar tercatat sampai 12 kali mengalami masalah kebugaran fisik.

Beberapa dari 12 cedera itu memang hanya masalah minor.

Namun, cedera-cedera terakhir pantas membuat klub-klub peminat Neymar waspada.

Awalnya pada musim 2017-2018, Neymar mengalami cedera tulang metatarsal di kaki kanannya pada Februari 2018.

Mengiringi cedera utama itu, ligamen engkelnya juga robek. Cedera ganda itu membuat Neymar absen sampai musim tersebut berakhir.

Sekitar setahun kemudian, tepatnya pada Januari 2019, metatarsal di kaki yang sama bermasalah lagi.

Neymar pun harus menghilang selama sekitar tiga bulan karena cedera tersebut.

Setelah sembuh, Neymar mengalami cedera lagi di kaki yang sama saat memperkuat timnas Brasil menjelang Copa America 2019.

Setelah ditekel lawan, ligamen engkelnya robek lagi dan Neymar gagal memperkuat Brasil di Copa America 2019.

Cedera yang datang berulang kali di bagian tubuh yang sama bukan pertanda bagus bagi seorang pemain, seberapa pun bagusnya dia.

Masih ingat Marco van Basten dengan engkelnya, Ronaldo Luis dengan lututnya, atau yang terbaru Gareth Bale dengan betisnya?

Rasanya wajar jika klub-klub kemudian bersikap lebih hati-hati menyikapi potensi merekrut Neymar.

Sudah membayar harga transfer dan gaji yang mahal, eh si pemain malah sering absen karena cedera.

Tidak ada yang mau mengalami hal tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Si bengal @neymarjr dari PSG. . #neymar #psg #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Berbagai Sumber
REKOMENDASI HARI INI

Nova Widianto Sukses Besut 2 Ganda Campuran Malaysia Jadi Ancaman Baru

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136