BOLASPORT.COM - Persija Jakarta mencatatkan kekalahan 3-5 dari PS Tira-Persikabo pada pekan kedelapan Liga 1 2019, delapan gol tersebut menjadi yang terbanyak kedua dalam sejarah Liga 1.
Persija Jakarta harus menelan pil pahit setelah takluk 3-5 dari tim tuan rumah, PS Tira-Persikabo, di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, pada partai pekan kesembilan Liga 1 2019, Selasa (16/7/2019).
Lima gol yang bersarang di gawang Persija dibukukan oleh empat pemain berbeda, yakni Loris Arnaud (8'), Osas Saha (22' dan 64'), Rifad Marasabessy (43'), dan Ciro Alves (59'-pen).
Adapun tiga gol balasan Persija diborong oleh penyerang asal Kroasia, Marko Simic (7', 32'-pen, dan 71'-pen).
Baca Juga: Link Live Streaming Persib Vs Kalteng Putra - Akhiri Paceklik Kemenangan
Kekalahan ini membuat Persija terperosok ke zona degradasi dengan menghuni posisi ke-16.
Tim beraliaskan Macan Kemayoran itu mengoleksi 6 angka dari 7 pertandingan Liga 1 2019.
Persija hanya terpaut tiga angka dari tim juru kunci, Semen Padang, yang baru mendapat 3 poin.
Ditilik dari sejarah Liga 1, 8 gol yang tercipta di partai PS Tira-Persikabo kontra Persija bukanlah yang terbanyak.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | transfermarkt.co.uk |
Komentar