BOLASPORT.COM - AC Milan dikabarkan mengincar bek Manchester United, setelah sebelumnya dikabarkan ingin mendatangkan bek Liverpool, Dejan Lovren.
Alasan Dejan Lovren menjadi incaran karena pelatih baru AC Milan, Marco Giampaolo, menginginkan bek berpengalaman.
Dejan Lovren dinilai cocok diduetkan bersama Alessio Romagnoli di AC Milan.
Liveprool meminta tebusan tak kurang dari 18 juta pound kepada AC Milan jika ingin mendatangkan Dejan Lovren.
Baca Juga: Dididik Barcelona, Messi Jepang Tetap Sebut Real Madrid Klub Terbaik
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, AC Milan sedang mencari alternatif bek lain yang lebih murah.
AC Milan menolak membayar tebusan yang diminta Liverpool untuk bek asal Kroasia tersebut.
Baca Juga: Manchester United akan Korbankan 1 Bek, jika Datangkan Harry Maguire
Target Liverpool dialihkan ke bek Manchester United, Eric Bailly.
Eric Bailly dibeli Manchester United dari Villarreal pada tahun 2016.
Bek berusia 25 tahun itu dibeli dengan harga 34 juta pound pada waktu itu.
Namun, permainan Bailly bersama Man United dinilai tak sesuai dengan harapan.
Baca Juga: Pemain Muslim Tim Kriket Inggris Kabur saat Perayaan Memakai Alkohol
Kontrak Bailly di Man United tinggal tersisa satu tahun lagi.
AC Milan melihat peluang tersebut dengan harapan mendapat harga yang lebih murah.
Baca Juga: Dosa Kedua Menanti Real Madrid setelah Buang Darah Dagingnya ke Atletico
Keinginan AC Milan bisa saja terwujud jika Man United mendapatkan Harry Maguire.
Jika mendapatkan Maguire, klub yang bermarkas di Old Trafford itu disebut akan menjual satu bek tengah.
Sementara ini Manchester United dan Leicester City belum mencapai kesepakatan harga Maguire.
Editor | : | Pradipta Indra Kumara |
Sumber | : | Daily Mail.co.uk |
Komentar