BOLASPORT.COM - Organisasi bela diri terbesar di dunia, ONE Championship, tengah bersiap untuk melangsungkan pergelaran pertamanya di Amerika Serikat.
Pergelaran di Negeri Paman Sam tersebut sedang berada dalam tahap perencanaan, di mana ONE juga telah mendirikan kantor perwakilan di New York dan Los Angeles sebagai bagian persiapan.
Kabar tersebut diungkap oleh CEO, sekaligus Founder ONE Championship, Chatri Sityodtong, dalam sebuah postingan di akun resmi ONE Championship.
Baca Juga: VIDEO - Ronaldo Lari Sangat Kencang, Higuain Pasrah Digocek di Latihan Juventus
Orang nomor satu di "The Home Of Martial Arts" ini mengatakan bahwa sekarang ONE akan menjadwalkan pergelaran di Amerika Serikat sebagai bagian dari agenda rutinnya.
"Untuk pertama kalinya dalam sejarah, penggemar seni bela diri di Amerika Serikat akan dapat menyaksikan langsung para juara dunia dari berbagai disiplin ilmu bela diri seperti Muay Thai, kickboxing, tinju, dan MMA," ujar Chatri seperti dikutip BolaSport.com dari ONE Championship.
"Kita akan menggelar pertunjukan di Amerika dan ini akan menjadi bagian permanen dari rencana kita ke depannya," tutur Chatri lagi.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | onefc.com |
Komentar