BOLASPORT.COM - Real Madrid perlu menumbalkan satu pemain ke Liga Inggris agar Isco Alarcon dan Marco Asensio bertahan.
Real Madrid jorjoran melakukan pembenahan skuad pada bursa transfer musim panas 2019.
Total lima pemain yang sudah Real Madrid datangkan membikin kocek tim 'kebakaran' 303 juta euro alias sekitar 4,7 triliun rupiah.
Pengeluaran yang dahsyat itu membikin Real Madrid mesti menyeimbangkan neraca keuangan tim dengan menjual beberapa pemain.
Baca Juga: Kata Legenda Real Madrid, Titisan Roberto Carlos Bukan dari Brasil
Hanya, kebijakan itu juga mengancam keberadaan Isco Alarcon dan Marco Asensio dari kubu Santiago Bernabeu.
Los Blancos memang sudah melego Mateo Kovacic, Marcos Llorente, Raul de Tomas, dan Theo Hernandez.
Namun, penerimaan sebesar 115 juta euro (sekitar Rp1,8 triliun) dari penjualan empat pemain itu masih dinilai kurang.
Isco dan Asensio pun bisa jadi 'korban' selanjutnya dari strategi cuci gudang skuad Real Madrid.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | sport.es, transfermarkt.com |
Komentar