BOLASPORT.COM - Tottenham Hotspur mulai menatap musim baru pasca-kekalahan di final Liga Champions 2018-2019 melawan Liverpool.
Laporan jurnalis BolaSport.com, Bagaskara Setyana Adhie Perkasa, dari Singapura.
Tottenham Hotspur harus menelan pil pahit setelah mengakhiri musim 2018-2019 tanpa gelar.
Gelar yang berada di depan mata yakni Liga Champions harus pupus setelah direbut Liverpool di partai final.
Baca Juga: AC Milan Siap Tumbalkan Anak Kandungnya demi Sayap Atletico Madrid
Pasukan Mauricio Pochettino kalah 0-2 dari Liverpool. Pochettino mengungkap bahwa kondisi skuat-nya usai laga final cukup terpukul.
"Setelah final, rasanya tidak terlalu bagus, berakhir seperti ini," ucap Pochettino saat konferensi pers International Champions Cup 2019, Jumat ( 19/7/2019).
"Saya bukan orang yang ingin menghindari masalah. Saya suka tantangan besar," ucapnya menambahkan.
Pelatih asal Argentina itu mengaku telah memberikan motivasi kepada para pemainnya usai kekalahan tersebut.
"Saya sudah memotivasi, tetapi jika tidak datang dari diri sendiri akan sulit," kata Pochettino.
"Ketika kalah, kalian harus menjadi pria, tegar, dan selalu termotivasi," ujar mantan pemain PSG itu.
Namun demikian, Pochettino mengaku pasukannya tetap termotivasi untuk menyambut musim depan meski terasa sulit.
Baca Juga: 5 Klausul Pelepasan Terbesar - Messi Paling Buncit, Ronaldo Tak Ada
"Saya masih merasa kesulitan usai kekalahan itu. Namun itulah sepak bola, kami harus bangkit," katanya menambahkan.
Tottenham Hotspur sendiri saat ini sedang melakoni persiapan untuk menyambut musim 2019-2020.
Sebagai pembuka, mereka turut berpartisipasi di International Champions Cup 2019 melawan Juventus pada hari Minggu (21/7/2019) di National Stadium, Kallang, Singapura.
View this post on Instagram
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar