BOLASPORT.COM - Sudah dua kali artis Manohara Odelia Pinot menyaksikan pertandingan Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.
Tentu saja ada penyebab yang membuat Manohara betah datang ke SUGBK untuk melihat aksi-aksi para pemain Persija Jakarta.
Sebelumnya, Manohara datang bersama keluarganya ketika Persija Jakarta ditahan imbang Persib Bandung dengan skor 1-1 di SUGBK, Rabu (10/7/2019).
Wanita berusia 27 tahun itu kembali datang saat Macan Kemayoran menang 1-0 melawan PSM Makassar pada leg pertama final Piala Indonesia 2018 di SUGBK, Minggu (21/7/2019).
Saat ditemui awak media selepas pertandingan, Manohara mengaku ia datang ke SUGBK hanya untuk menonton pertandingan Persija Jakarta.
Ia mengaku sangat senang karena situasi di dalam SUGBK sangat kondusif dan tidak ada pertikaian antar suporter.
Baca Juga: Kejuaraan Asia Junior 2019 - Bungkam India, Indonesia ke Semifinal
"Saya ke sini nonton saja. Pertama kali nonton Persija Jakarta saat melawan Persib Bandung bersama teman-teman saya," kata Manohara.
"Dari pertandingan itu penontonnya rapi, tertib, dan tidak ada kerusuhan."
"Jadi itu menyenangkan saja. Akhirnya kami memutuskan untuk menonton sekali lagi," ucap Manohara menambahkan.
Kehadiran Manohara saat laga Persija Jakarta kontra Persib Bandung mengundang banyak komentar di media sosial.
Baca Juga: Update Klasemen Liga 1 2019, Persib dan Persebaya Bersaing di 10 Besar
Suporter Persija Jakarta, The Jak Mania, mengidentifikasikan bahwa kehadiran Manohara karena memiliki kedekatan dengan penyerang pasukan Ibu Kota Indonesia, Marko Simic.
Saat ditanya apa benar dekat dengan Marko Simic, Manohara membantah.
Wanita asal Jakarta itu mengatahkan kabar tersebut hanya gosip belaka.
Baca Juga: ASEAN Schools Games 2019 - Adelia Raih Hat-Trick Emas Cabor Renang
Kedekatan Manohara dengan Marko Simic semakin jelas terdengar.
Sebab, Manohara datang ke SUGBK kemarin sore bersama dengan perwakilan Kedutaan Besar (Kedubes) Kroasia di Indonesia.
Seperti diketahui, Kroasia merupakan negara asal Marko Simic.
Baca Juga: Usai Indonesia Open 2019, 17 Wakil Indonesia Berlabuh ke Japan Open 2019
Kemungkinan besar Kedubes Kroasia mendapatkan undangan langsung dari Marko Simic untuk menyaksikan pertandingan melawan PSM Makassar.
"Gosip. Saya sudah tahu maksud pertanyaan dari kamu, tetapi itu gosip saja," kata Manohara.
"Saya ke sini sama Kedubes Kroasia. Kalau menyaksikan laga Persija Jakarta ke depan, belum tahu, lihat nanti saja," tuturnya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar