BOLASPORT.COM - Bek Persija Jakarta, Steven Paulle, masih mengalami cedera yang sampai saat ini belum juga sembuh.
Sudah enam pertandingan dilewatkan begitu saja oleh Steven Paulle bersama Persija Jakarta akibat cedera pada bagian pahanya.
Akibat cederanya itu, Steven Paulle terancam akan didepak Persija Jakarta pada putaran kedua Liga 1 2019.
Absennya Steven Paulle membuat stok pemain di lini belakang Persija Jakarta tipis.
Ketika Liga 1 2019 dimulai, Persija Jakarta hanya memiliki Ryuji Utomo, Maman Abdurrahman, dan Steven Paulle di barisan center back.
Cederanya bek asal Prancis itu membuat Macan Kemayoran hanya menyisakan Ryuji Utomo dan Maman Abdurrahman, lalu ada Hamsa Hehanussa yang sejatinya merupakan pemain Persija Jakarta U-20.
Baca Juga: Jamu Persita, PSMS Medan Bingung Kehilangan Gelandang Serang
Untung saja Persija Jakarta memiliki Tony Sucipto yang bisa bermain di sektor belakang meskipun posisi aslinya itu gelandang bertahan.
Permainan Tony Sucipto juga tenang ketika berduet dengan Maman Abdurrahman di sektor belakang.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar