BOLASPORT.COM - Bergabung ke Barcelona, Antoine Griezmann mengungkapkan bahwa ia tak pernah disambut oleh Lionel Messi.
Barcelona baru saja mendatangkan pemain tim nasional Prancis, Antoine Griezmann, dari Atletico Madrid pada musim panas 2019.
Hal itu dipastikan usai klub berjuluk Blaugrana mengaktifkan klausul pelepasan sang pemain seharga 120 juta euro (sekitar 1,8 triliun rupiah).
Griezmann kemudian dipresentasikan Barcelona pada (14/7/2019).
Sang pemain sempat mengungkapkan bahwa ia menerima sambutan hangat dari anggota klub yang mengikuti tur ke Jepang.
Baca Juga: Berita Transfer - Spurs Bereskan Transfer 2 Incaran Manchester United
Dalam tur tersebut, Barcelona bakal melawan Chelsea dan Vissel Kobe dalam laga bertajuk Rakuten Cup.
Muncul laporan bahwa mega bintang Argentina, Lionel Messi, ingin Barca mendatangkan kembali Neymar.
Akan tetapi, hal itu bisa menyulitkan klub lantaran baru menggelontorkan dana besar untuk mendatangkan Griezmann.
Saat ini, Messi dan penyerang Uruguay, Luis Suarez, belum bergabung dengan klub untuk mempersiapkan diri jelang laga pra-musim.
Baca Juga: Berita Transfer - Juventus Berpeluang Jual Dybala ke Man United
Dilansir BolaSport.com dari Goal, Griezmann mengungkapkan bahwa saat ia bergabung, tak ada sambutan dari Messi.
Namun, mantan penyerang Real Sociedad tersebut mendapat ucapan selamat dari Luis Suarez.
"Messi belum menghubungi saya sampai sekarang, tetapi Suarez melakukannya, ia memberi selamat dan menyambut saya," ucap Griezmann.
"Pemain lain menyambut saya dan saya bahagia bisa berbagi ruang ganti dengan mereka."
"Saya harap, saya bisa membantu tim dengan baik," tutur Griezmann menambahkan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Goal |
Komentar