Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Vs Bali United, Bentrok Alumni Eropa dengan Jawara Asia

By Nungki Nugroho - Kamis, 25 Juli 2019 | 05:13 WIB
Pemain Persib Bandung merayakan gol yang dicetak Bojan Malisic ke gawang Tira-Persikabo pada pekan kedua Liga 1 2019.
PERSIB.CO.ID
Pemain Persib Bandung merayakan gol yang dicetak Bojan Malisic ke gawang Tira-Persikabo pada pekan kedua Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - Pertandingan Persib Bandung melawan Bali United menyuguhkan duel antara alumni Eropa dan jawara Asia.

Persib Bandung akan beradu taktik dan strategi dengan Bali United pada pekan ke-11 Liga 1 2019.

Pertandingan Persib Bandung melawan Bali United digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jumat (26/7/2019).

Persaingan sengit diprediksi bakal tersaji dalam pertandingan yang disiarkan langsung oleh Indosiar pada pukul 18.30 WIB.

Bukan hanya persaingan posisi klasemen, duel Persib versus Bali United menyuguhkan pertempuran pemain elite di Indonesia.

Baca Juga: Jelang Lawan Persib, 2 Pilar Bali United Terkena Sanksi Komdis PSSI

Dari kubu tuan rumah, terdapat dua nama beken yang sempat merasakan gelar juara di Asia, Bojan Malisic dan Artur Gevorkyan.

Kedua pemain ini sempat merenggut gelar juara Piala AFC 2011 bersama klub Uzbekistan, Nasaf Qarshi.

Kini, kualitas keduanya akan dipertanggungjawabkan saat Maung Bandung bersua Bali United.

Sementara di kubu Bali United terdapat tiga nama yang sempat merasakan kompetisi Eropa.

Baca Juga: Kembali Bermain, Bek Persib Buka Suara soal Laga Lawan Bali United

pemain Persib Bandung mendapatkan pelukan dari pelatih Robert Rene Alberts setelah laga kontra Kalteng Putra pada pekan kesembilan Liga 1 2019.
PERSIB.CO.ID
pemain Persib Bandung mendapatkan pelukan dari pelatih Robert Rene Alberts setelah laga kontra Kalteng Putra pada pekan kesembilan Liga 1 2019.

Mereka ialah Paulo Sergio, Brwa Nouri, dan Melvin Platje.

Jauh sebelum datang ke Indonesia, Paulo Sergio merupakan pemain yang malang-melintang di tim-tim Eropa.

Sergio sempat merasakan bermain di Liga Europa pada musim 2012/2013 bersama klub asal Siprus, AEL Limassol.

Hanya, kala itu AEL harus tersisih setelah menjadi juru kunci Grup H dengan koleksi empat poin dari enam pertandingan.

Sedangkan Brwa Nouri merupakan kapten klub asal Swedia, Ostersunds FC, ketika tampil di Liga Europa 2017-2018.

Pemain Bali United merayakan gol Melvin Platje ke gawang PSS Sleman, 22 Juli 2019.
TWITTER.COM/BALIUTD
Pemain Bali United merayakan gol Melvin Platje ke gawang PSS Sleman, 22 Juli 2019.

Adapun Melvin Platje sempat bermain di Kualifikasi Liga Champions bersama timnya Neftci Baku pada musim 2015.

Menarik menyaksikan duel jagoan Asia milik Persib melawan pemain jebolan Liga Eropa yang menjadi andalan Serdadu Tridatu.

Baca Juga: Pihak Persib Bicara Pengaruh 3 Pemainnya di Timnas U-15 Indonesia

Robert Alberts menutup luka lama

         Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts memberi intruksi pada para pemain.
ferril
Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts memberi intruksi pada para pemain.

Selain itu, duel Persib kontra Bali United juga membuka kenangan bagi kedua pelatih.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, sempat bersaing ketat dengan juru latih Persib, Robert Rene Alberts, pada musim lalu.

Lekat dalam memori bagaimana pertarungan Persija Jakarta dengan PSM Makassar dalam memperebutkan gelar juara Liga 1 2018.

Kala itu, Teco bersama Persija sukses mempecundangi PSM Makassar yang ditukangi oleh Robert Alberts.

Persija ke luar sebagai juara Liga 1 2018 dengan hanya berselisih satu poin dari skuat Ayam Jantan dari Timur.

Kini, kesempatan emas bagi Robert Alberts untuk menutupi luka lama kala bersua Teco yang telah hijrah ke Pulau Dewata.

Apalagi Persib memiliki catatan kelam tak pernah menang dari Bali United dalam dua edisi Liga 1 sebelumnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Marselino Ferdinan Dipuji Luar Biasa Berkat Aksi di Timnas Indonesia, Inikah Hari Debutnya di Liga Inggris?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X