BOLASPORT.COM - Juergen Klopp angkat bicara soal rumor transfer yang menyatakan pemain Sporting CP, Bruno Fernandes bakal gabung Manchester United dalam waktu dekat.
Bruno Fernandes menjadi sorotan saat tampil apik kala bermain melawan Liverpool di Yankee Stadium, New York, Kamis (25/7/2019) pagi WIB.
Bersama timnya, Sporting CP mampu menahan imbang 2-2 Liverpool.
Pemain asal Portugal itu menyumbang satu gol dan satu assist.
Bruno Fernandes membuat Liverpool tertinggal lewat gol buah dari tendangan jarak jauhnya pada menit ke-4.
Bola gagal diamankan dnegan baik oleh Simon Mignolet sehingga masuk ke gawang.
Baca Juga: Persija Bawa 18 Pemain ke Kandang PSM untuk Final Piala Indonesia
Di babak kedua, Bruno kembali menjadi aktor terciptanya gol kedua Sporting. Ia mengirimkan umpan untuk pemain asal Brasil, Wendel yang menceploskan bola ke gawang.
Liverpool juga mampu mencetak gol lewat Divock Origi (20') dan Georginio Wijnaldum pada menit ke-44.
Setelah menampilkan permainan apiknya, Bruno Fernandes terlibat percakapan hangat bersama Juergen Klopp.
Fans mengartikannya sebagai cara pelatih Liverpool itu untuk mengajaknya bergabung di skuatnya.
Bruno Fernandes couldn’t escape without a hug from Jurgen Klopp pic.twitter.com/xB7YO95bcv
— Metro Sport (@Metro_Sport) July 25, 2019
Padahal, Bruno Fernandes lebih dekat dirumorkan ke Manchester United pada bursa transfer musim ini.
Pasca-laga, Juergen Klopp pun mengaku kagum dengan permainan kapten Sporting CP itu.
Ia pun khawatir jika ia hengkang ke Manchester United yang akan menambahk kekuatan skuat The Red Devils.
"Jika dia (hengkang ke Man United) maka kami akan menghadapinya. Ia sejujurnya merupakan pemain yang bagus," kata Klopp seperti dinukil dari Goal.
"Mereka telah memiliki pemain bagus, maka hal tersebut membuatnya lebih kuat, Tidak bagus, tetapi transfer Man United bukan jadi urusan kami, sejujurnya," tambahnya.
Baca Juga: Salut! Atlet MotoGP eSports asal Indonesia Ini Dikontrak Tim Italia
Jurgen Klopp on Manchester United target Bruno Fernandes: 'He’s obviously a really good player... so that would probably make them stronger. It’s not nice.'
The Sporting midfielder impressed with a goal and assist against Liverpool in New York pic.twitter.com/Gopd5k9Piv
— Metro Sport (@Metro_Sport) July 25, 2019
Sebelumnya, Bruno sempat menyatakan jika dirinya ingin bermain di Inggris.
"Saya tidak peduli dengan isu bursa transfer. Saya telah berbicara banyak akan hal itu, saya tidak perlu menjelaskannya lagi," kata Fernandes dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
"Saya telah mengatakan bahwa saya mungkin dapat bermain di Inggris," tambahnya.
Ia menjelaskan jika ia menghormati klubnya untuk memutuskan masa depannya.
"Ketika klub memutuskan maka hal itu dapat terjadi. Saya tidak memiliki wewenang."
"Saya bukanlah orang yang dapat memutuskan karena saya bukanlah presiden Sporting," ujar Fernandes.
Presiden Sporting CP, Frederico Varandas pun sudah mewanti-wanti klub yang menginginkan Bruno Fernandes.
Peringatan keras tersebut berupa kesepakatan senilai lebih dari 65 juta euro (sekitar Rp 1,01 triliun) bagi klub yang menginginkan servis gelandang serang asal Portugal.
Baca Juga: Panpel PSM Berikan Pengamanan Ekstra ke Persija dan The Jak Mania
Bruno Fernandes is unlikely to join Manchester United this summer, Sky Sports News understands.
— Sky Sports News (@SkySportsNews) July 25, 2019
Dari 31 laga di semua ajang pada musim 2018-2019, Bruno Fernandessukses membukukan 20 gol dan 13 assist.
Fernandes dipulangkan kembali ke tanah kelahirannya, Portugal, oleh Sporting pada 2017 setelah dibeli dari Sampdoria.
Laporan terkini dari Sky Sports menyatakan Manchester United tidak akan merekrut Bruno Fernandes.
Justru menurut laporan media asal Inggris itu, pemain 24 tahun mendapat tawaran dari tim asal Portugal lainnya, bukan Manchester.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | goal.com, Sky Sports |
Komentar