BOLASPORT.COM - Pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan semakin menunjukkan konsistensi mereka sebagai ganda putra papan atas dunia dengan mencapai babak semifinal Japan Open 2019.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil menggenggam tiket semfinal Japan Open 2019 setelah menaklukkan Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol (Korea Selatan) di babak perempat final, kamis (26/7/2019).
Pasangan ganda putra berjulukan The Daddies tersebut menang lewat pertarungan rubber game dengan skor ketat 21-17, 19-21. 21-19, di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang.
Baca Juga: Kejuaraan Asia Junior 2019 - Lolos ke Semifinal, Leo/Indah Waspadai Ganda Campuran China
Kemenangan tersebut menjadi ajang revan sbagi Ahsan/Hendra setelah pada pertemuan sebelumnya pada Australian Open 2019, Ahsan/Hendra kalah dua gim langsung (15-21, 15-21).
Tak cuma itu saja. Babak semifinal Japan Open 2019 juga menjadi semifinal keenam yang berhasil ditembus oleh Ahsan/Hendra sepanjang musim kompetisi BWF 2019.
Hal itu tentu menjadi sinyal positif bagi mereka, mengingat pasangan ganda putra peringkat keempat dunia tersebut juga masih merajut asa menuju Olimpiade Tokyo 2020.
Ahsan sendiri mengaku bersyukur atas kemenangan di babak perempat final turnamen BWF World Tour Super 750 itu.
Akan tetapi, dia juga tidak menampik bahwa Ko/Shin bermain bagus dan tak mudah untuk mengalahkan mereka.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Badminton Indonesia.org |
Komentar