BOLASPORT.COM - Striker AC Milan asal Polandia, Krzysztof Piatek, akan mengenakan seragam bernomor punggung 9 mulai musim 2019-2020.
Krzysztof Piatek yakin bakal mampu menjalani musim 2019-2020 dengan sukses kendati nomor punggung 9 di AC Milan bisa dibilang terkutuk akhir-akhir ini.
Pengguna nomor 9 AC Milan terakhir yang bisa dikatakan sukses ialah Filippo Inzaghi, yang menanggalkannya selepas pensiun pada 2012.
Filippo Inzaghi mencetak 73 gol dalam 202 penampilan di Liga Italia bersama AC Milan.
Setelah itu, pengguna nomor punggung 9 di AC Milan tidak ada yang sukses mencetak banyak gol.
Dari Alexandre Pato (2012-2013), Mattia Destro (2014-2015), Luiz Adriano (2015-2016), Gianluca Lapadula (2016-2017), sampai Andre Silva (2017-2018).
Reputasi jelek nomor punggung 9 itu bahkan menbuat tidak ada pemain AC Milan yang mau memakainya pada musim lalu.
Ketika bergabung dari Genoa pada pertengahan musim 2018-2019, Piatek malah memilih menggunakan nomor punggung 19.
Baca Juga: Setelah Andre Silva, 5 Pemain Masuk Daftar Cuci Gudang AC Milan
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | La Gazzetta dello Sport |
Komentar