Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang Lagi, PS Tira Persikabo Satu Laga Menuju Rekor Milik Persija

By Taufan Bara Mukti - Jumat, 26 Juli 2019 | 18:10 WIB
Pemain Tira-Persikabo melakukan selebrasi setelah Osas Saha mencetak gol ke gawang Persija Jakarta pada pekan kesembilan Liga 1 2019.
INSTAGRAM TIRA-PERSIKABO
Pemain Tira-Persikabo melakukan selebrasi setelah Osas Saha mencetak gol ke gawang Persija Jakarta pada pekan kesembilan Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - PS Tira Persikabo mempertahankan catatan impresif mereka hingga selangkah lagi menyamai rekor milik Persija Jakarta.

PS Tira Persikabo mencuri perhatian pada gelaran Liga 1 2019.

Di bawah arahan pelatih baru, Rahmad Darmawan, PS Tira Persikabo mampu menembus papan atas klasemen.

Tak hanya masuk jajaran papan atas, Tira Persikabo bahkan menguasai puncak klasemen sejak pekan kesembilan.

Baca Juga: PSSI Siapkan Rp6,5 Miliar, Ini Nominal Hadiah Piala Indonesia 2018

Torehan impresif Tira Persikabo dilengkapi dengan catatan tak terkalahkan hingga pekan kesebelas Liga 1 2019.

Tim beralias Laskar Padjadjaran itu mengantongi enam kemenangan dan lima hasil imbang sejak Liga 1 dimulai Mei lalu.

Enam kemenangan didapatkan Tira Persikabo atas Perseru Badak Lampung (3-0), Semen Padang (3-1), Persipura Jayapura (2-1), Arema FC (2-1), Persija Jakarta (5-3), dan terbaru Kalteng Putra (5-2).

Adapun lima hasil imbang Tira Persikabo diraih saat melawan Persib Bandung (1-1), PSM Makassar (0-0), Bhayangkara FC (1-1), Madura United (2-2), dan Persebaya Surabaya (1-1).

Dengan catatan tersebut, Manahati Lestusen dan kolega menjadi satu-satunya tim yang belum merasakan kekalahan di gelaran Liga 1 2019.

Tak cukup sampai di situ, Tira Persikabo juga selangkah lagi menuju rekor tak terkalahkan yang terpanjang dalam sejarah Liga 1.

Baca Juga: Panpel Persib Kenakan Pakaian Tradisional Pada Laga Kontra Bali United

Hingga saat ini rekor tak terkalahkan yang terpanjang masih dipegang oleh tim ibu kota, Persija Jakarta.

Di Liga 1 2017, Persija membukukan 12 pertandingan tanpa tersentuh kekalahan sekali pun.

Rentetan hasil positif tersebut dibuka saat menahan imbang 1-1 Mitra Kukar pada pekan keenam Liga 1 2017.

Para pemain Tira Persikabo merayakan gol mereka ke gawang Persija dalam lanjutan Liga 1 2019 di Pakansari, Bogor, 16 Juli 2019.
INSTAGRAM.COM/OFFICIALPERSIKABO/
Para pemain Tira Persikabo merayakan gol mereka ke gawang Persija dalam lanjutan Liga 1 2019 di Pakansari, Bogor, 16 Juli 2019.

Hasil imbang tanpa gol juga dicatatkan Persija saat menjamu Bali United pada pekan ketujuh.

Setelah laga tersebut Persija mengukir empat kemenangan beruntun atas Perseru Serui (3-0), Arema FC (2-0), PS TNI (2-0), dan Sriwijaya FC (1-0).

Kemudian, tiga hasil imbang 1-1 didapatkan pasukan Stefano Cugurra alias Teco pada pekan ke-12 hingga 14 melawan Gresik United, Persipura dan Semen Padang.

Baca Juga: Ciro Alves Gemilang, Tira Persikabo Ungguli Kalteng Putra

Persija bangkit pada pekan ke-15 saat menjamu Borneo FC, tim Macan Kemayoran menang tipis dengan skor 1-0.

Setelah kemenangan tersebut Persija dihadapkan pada partai panas melawan rival abadinya, Persib Bandung, pada pekan ke-16.

Bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Persija dan Persib berbagi angka setelah meraih hasil imbang 1-1.

Rekor 12 pertandingan tak terkalahkan yang dibuat Persija diakhiri dengan menjamu Bhayangkara FC pada pekan ke-17.

Gol tunggal Bruno Lopes pada menit injury time memastikan tambahan tiga angka untuk Persija.

Pada pekan selanjutnya, Persija takluk 0-1 saat bertandang ke markas Barito Putera sekaligus menghentikan rangkaian 12 pertandingan tanpa kekalahan.

Baca Juga: Seto Bicara Peluang Yevhen Bokhasvili Tampil saat PSS Jamu Barito Putera

Setelah bertahan dua musim, rekor yang dipegang Persija kini terancam bakal dipecahkan oleh Tira Persikabo.

Tira Persikabo satu laga lagi menuju 12 pertandingan tanpa kekalahan dan menyamai pencapaian Persija pada 2017.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : transfermarkt.com
REKOMENDASI HARI INI

Sudah Paham Tradisi Man United, Ruben Amorim Siap Persembahkan Kemenangan di Laga Debut

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X