BOLASPORT.COM - Panitia pelaksana (panpel) PSS Sleman masih menyediakan tiket pertandingan saat timnya menjamu Barito Putera pada pekan ke-11 Liga 1 2019.
PSS Sleman menjamu Barito Putera di Stadion Maguwoharjo, Kabupaten Sleman pada Sabtu (27/7/2019).
Pertandingan home ini menjadi kesempatan penting PSS Sleman dalam meraih tiga poin.
Sebab bermain di kandang, PSS Sleman dipastikan akan meraih banyak dukungan dari dua fan fanatiknya, Brigata Curva Sud dan Slemania.
Dukungan dari fan ini sangat diperlukan PSS Sleman dalam membantu memberikan motivasi kepada pemain agar tampil maksimal dan memenangi pertandingan.
Baca Juga: PSS Sleman Lesu Jelang Menghadapi Barito Putera di Markas Sendiri
Beberapa jam menjelang laga, panitia pelaksana (panpel) PSS Sleman masih menyediakan tiket pertandingan kepada suporter khususnya BCS dan Slemania.
Hal ini disampaikan langsung melalui akun media sosial Twitter @pssleman.
Dalam statusnya, panpel mengatakan bahwa tiket on the spot masih akan dijual di Stadion Maguwoharjo mulai pukul 10.00 sampai 16.00 WIB.
Baca Juga: PSS Sleman Dijebol Tiga Gol Bali United, Ini Kata Seto Nurdiantoro
Penjualan tiket online masih tersedia hingga siang hari ini sebelum kick-off mulai pada pukul 15.30 WIB.
Namun, suporter tidak bisa melakukan penukaran tiket online karena panpel tidak membuka fasiltas tersebut.
PSS Sleman wajib meraih angka penuh atas tamunya Barito Putera, setelah pada laga sebelumnya mereka meraih kekalahan 1-3 dari Bali United.
Hingga pekan ke-11 Liga 1 2019, PSS Sleman masih menempati posisi ke-11 klasemen sementara.
Tim tamu Barito Putera berada pada posisi ke-15 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan delapan poin.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Twitter.com/@pssleman |
Komentar