BOLASPORT.COM - Mick Schumacher akui menikmati sensasi mengendarai Ferrari F2004 dalam special demo run pertamanya di Hockenheimring, Sabtu (27/7/2019).
Mick mengendarai mobil yang dipakai ayahnya ketika menjuarai F1 musim 2004 tersebut sebelum sesi kualifikasi GP Jerman dimulai.
Dikutip Bolasport.com dari Crash.net, putra legenda Formula 1 (F1) Michael Schumacher tersebut menilai momennya mengendarai Ferrari F2004 sebagai "pengalaman yang mengagumkan."
F2004 merupakan mobil legendari, yang membantu Schumi - panggilan Michael Schumacher - memenangi 13 seri balapan pada musim 2004 dan meraih gelar juara dunia terakhirnya.
F2004 juga dikenang sebagai salah satu mobil tercepat dalam sejarah balapan F1.
Baca Juga: Putra Schumi Siap Kendarai F2004 pada Special Demo Run GP Jerman 2019
Kesempatan langka ini didapatkan Mick setelah seorang kolektor asal Spanyol memperbolehkan dua buah mobil F2004 ini dibawa ke GP Jerman.
"Sungguh hebat," ujar Mick setelah menyelesaikan tugasnya.
"Sangat mengagumkan untuk bisa mengendarai mobil ini."
"Saya tidak pernah berhenti menebar senyum selama mengendarai mobil ayah saya. Ini sangat keren!"
Mick juga berujar bahwa menunggu di pit sebelum memulai demo run adalah pengalaman yang sangat menyiksa.
"Saya hanya ingin keluar dan mengendarai mobil ini."
.@SchumacherMick taking Michael Schumacher's F2004 for a spin today at the #GermanGP
???? @MSI_Images pic.twitter.com/68TbyO9M2D
— F1 Racing (@F1Racing_mag) July 27, 2019
Pengalaman mengendarai F2004 ini merupakan kali kedua Mick mengendarai mobil ayahnya.
Pada tahun 2017, Mick pernah mengemudikan 1994 Benetton B194 di Spanyol.
Pada tahun ini Mick juga diberi kesempatan menjajal SF90 yang digunakan tim Ferrari sepanjang musim kompetisi 2019 di Bahrain.
Baca Juga: Mick Schumacher Akan Kendarai Mobil F1 Ferrari Milik Ayahnya pada GP Jerman 2019
"Saya merasa sangat beruntung bisa menjajal mobil dari tahun 1994, 2004, dan 2019," lanjut Mick.
"Secara umum, saya merasa ada perkembangan sangat besar dari mobil tahun 1994, 2004, dan kemudian sekarang."
"Namun, saya sangat menikmati raungan mesin V10 yang digunakan di F2004."
Mick Schumacher masih akan sekali lagi mengendarai F2004 dalam special demo run yang digelar sebelum balapan GP Jerman pada hari Minggu (28/7/2019).
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar