Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Frenkie de Jong Bisa Mainkan 2 Posisi, Barcelona Beruntung

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Minggu, 28 Juli 2019 | 19:22 WIB
Gelandang FC Barcelona, Frenkie de Jong.
TWITTER.COM/DEJONGFRENKIE21
Gelandang FC Barcelona, Frenkie de Jong.

BOLASPORT.COM - Ernesto Valverde mengaku beruntung karena Frenkie de Jong bisa memainkan dua posisi di lini tengah Barcelona.

Musim panas ini Frenkie de Jong akhirnya resmi bergabung dengan Barcelona dari Ajax Amsterdam.

De Jong dikenal sebagai sosok yang suka mengusai bola di lini tengah dan membangun serangan.

 Baca Juga: Liverpool Resmi Rekrut Pemain Termuda Premier League Sepanjang Sejarah

Banyak kemudian yang memprediksi De Jong akan jadi suksesor jangka panjang Sergio Busquets di lini tengah Barcelona.

Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, ternyata punya rencana lain.

Pada laga pra-musim kontra Vissel Kobe, Valverde memainkan De Jong di posisi berbeda dari biasanya.

Sebelumnya De Jong bermain di posisi Busquets, sebagai holding sekaligus pembangun serangan alias deep-lying playmaker.

Pada laga tersebut, De Jong lebih didorong ke depan, sesuatu yang dianggap kesuksesan oleh Valverde.

"Hari ini dia bermain di posisi berbeda," ujar Valverde, dilansir BolaSport.com dari Sport.

"Dia bermain lebih ke tengah dengan Sergi Roberto sebagai holding."

"Kami memiliki kesempatan untuk mengetes dia di dua posisi tersebut."

 Baca Juga: 3 Taktik Anyar yang Bawa AC Milan Kembali ke Karakteristik Jaman Dulu

"Dia sangat bagus saat menguasai bola, dia juga bisa berada di posisi yang bagus saat menyerang."

"Kami beruntung dia bisa bermain di dua peran tersebut, kami akan terus mengamatinya."

"Kami bisa melakukan rotasi dengan dia berada di dua posisi tersebut, dia memberikan banyak solusi bagi kami," tutur Valverde.

Perkataan Valverde juga menghapuskan anggapan bahwa Barcelona sia-sia merekrut De Jong hanya untuk jadi cadangan Busquets.

Valverde memberikan bukti bahwa De Jong dan Busquets bisa bermain bersama di lini tengah.

Selain itu, pada saat yang sama, Barcelona juga mendapat suksesor jangka panjang andai Busquets pensiun atau hengkang.

Selain dua posisi di lini tengah tersebut, De Jong sebenarnya juga bisa bermain sebagai bek tengah.

Sepanjang 163 laga dalam karier profesionalnya, De Jong tercatat 19 kali bermain sebagai bek tengah.

 Baca Juga: 4 Perkembangan Positif Inter Milan yang Disukai Antonio Conte

Paling banyak ia bermain sebagai gelandang bertahan (67 kali) disusul sebagai gelandang tengah (56).

Yang unik, De Jong pernah sekali bermain sebagai penyerang tengah dan sekali sebagai sayap kanan.

Dua laga sisanya ia habiskan sebagai gelandang serang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mike Ashley menegaskan bahwa Newcastle United tidak bakal melepas Sean Longstaff ke Manchester United. . "Pesan dari kami sudah jelas, kami tidak akan menjual Sean Longstaff," kata Ashley dilansir BolaSport.com dari Dailymail. . "Jika Anda memiliki salah satu pemain seperti Longstaff, maka patut dijaga," ucap Ashley menambahkan. . Longstaff memang menjadi salah satu pemain vital The Magpies pada musim 2018-2019. . Pemain 21 tahun tersebut telah membukukan 2 gol dan 2 assist dari 16 penampilan di semua ajang kompetitif bareng Newcastle. . Gelandang serba bisa timnas Inggris U-21 itu mencuri perhatian di bawah asuhan Rafael Benitez pada musim 2018-2019. #seanlongstaff #longstaff #newcastle #newcastleunited #nu #manchesterunited #mu #manunited #manutd #notforsale #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Thoriq Az Zuhri Yunus
Sumber : Sport
REKOMENDASI HARI INI

Alasan Kevin Diks Sempat Kaget Saat Pertama Main di Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X